HotelTravel

Villa Hidden Gem di Menes, Pandeglang. Suguhi Vibes Pedesaan Nan Estetik dan Instagrammable

BISNISBANTEN.COM — Kabupaten Pandeglang, Banten dikenal dengan kawasan wisata pantai yang menawan seperti Tanjung Lesung, Ujung Kulon, dan Pantai Carita. Jika Anda berlibur ke kawasan pantai tersebut, Anda bisa singgah ke penginapan “hidden gem” yang berada di Kecamatan Menes, Pandeglang. Nama penginapannya Villa Lima.

Villa yang berada di tengah perkampungan ini memberikan nuansa berbeda. Sangat cocok bagi Anda yang menginginkan suasana tenang melepas penat dari hiruk pikuk aktivitas padat sehari-hari.

Pemilik villa, Rifda Zulfia mengatakan, salah satu kelebihan villa ini yaitu pengunjung dapat merasakan dan melihat pemandangan hijau alami yang asri.

Advertisement

“Disini suasananya alami, sangat rindang dan teduh, banyak tanaman di sekitar dan ada juga sawah di depan villa, pas banget buat yang mau healing,” ujar penyuka tanaman ini.

Wanita kelahiran Menes, Pandeglang ini menjelaskan, villa di kelilingi kebun dan tanaman-tanaman yang ditata estetik agar sedap dipandang mata.

Ia bercerita, villa yang dikelolanya ini merupakan investasi passive income setelah pensiun sebagai staf procurement di salah satu perusahaan Jepang di Jakarta. Rifda memilih membuat villa di kampung halamannya sebagai wujud cintanya pada tanah kelahiran.

Advertisement

“Namanya kampung halaman, tempat kembali ya… jadi supaya saya tidak lupa sama kampung sendiri, selain itu saya ingin sedikit memberikan sesuatu yang berdampak dan bermanfaat bagi masyarakat,” ujar Rifda.

Wanita yang hobi traveling dan home decor ini mengatakan, Villa Lima menawarkan fasilitas menarik, yaitu menyediakan pakaian kebaya lengkap dengan asesoris ala-ala petani kampung. Pengunjung bisa melakukan photo session di area sawah menggunakan pakaian khas budaya Indonesia tersebut.

“Gratis, gak ada biaya sewa buat pengunjung yang mau pakai baju kebaya ala-ala ibu tani, lengkap pake dudukuy (topi petani),” katanya. Ia juga menyebutkan, terdapat beberapa spot foto Instagrammable yang bisa dimanfaatkan pengunjung ber swafoto bersama teman atau keluarga. Bukan hanya itu, wisatawan bisa mencicipi makanan khas daerah Menes, Pandeglang.

“Pandeglang punya banyak makanan khas daerah yang enak. Saya memberdayakan ibu-ibu pengrajin di kampung dengan memesan aneka kue kampung untuk pengunjung yang memesan, kaya kikiping, jojorong, pasung, balok Menes,” kata ibu yang jagi aktif sebagai momfluencer ini.

Wanita yang menyukai alam ini juga menuturkan, Villa Lima bukan hanya disewakan untuk staycation, bagi Anda yang ingin mengadakan garden party, atau acara lain juga bisa.
“Bisa untuk istirahat sejenak sambil ngopi atau kongkow-kongkow di suasana kampung,” lanjutnya.

Tak perlu merogoh kocek yang dalam untuk staycation di Villa Lima, biaya sewa Rp.300ribu di weekdays, dan Rp.500ribu di weekend. Harga tersebut tidak termasuk sarapan. Kapasitas villa sampai 15 orang. “Disini self service, disediakan fasilitas untuk masak. Tapi bagi wisatawan yang mau pesan catering bisa disediakan dengan memesan makanan dari warga lokal yang sudah bekerjasama,” paparnya.

Yang menarik, wisatawan juga bisa memetik hasil tanam di sekitar villa, seperti singkong, pisang, kelapa muda, jeruk limo. Adapun fasilitas yang ditawarkan adalah:
1 kamar utama (AC)
1 kamar anak (Kipas Angin)
2 kamar mandi
Ruang makan
Ruang tamu
TV Nusantara
Coffe Corner
Dapur
Mini pool garden
BBQ

Di sekitar lokasi villa, terdapat beberapa lokasi wisata yang mudah dijangkau, hanya 20 menit ke Pantai Carita, dan 40-60 menit ke Tanjung Lesung, 30 menit ke Pemandian Kaki Gunung Citaman. Jika Anda yang mau coba menginap disini, Anda bisa menghubungi Instagram @villalima_menes.

Rifda bercerita, nama villa lima ini diambil karena villa ini semula rumah peninggalan kedua orang tua yang sudah tiada, anak-anak kedua orang tua saat ini ada lima kakak beradik. Diharapkan tempat ini bukan hanya tempat menyatukan keguyuban di keluarga sebagaimana amanat orang tua, juga diharapkan memberikan ketenangan dan keharmonisan bagi siapa saja yang menginap disini.
“Oya disini juga sengaja no wifi, agar pengunjung bisa benar-benar istirahat dan punya quality time tanpa distraksi gadget,” paparnya.

Rifda berharap tempat penginapan miliknya bisa segera dikenal para wisatawan, sehingga bisa membantu mengenalkan wisata dan budaya daerah yang terletak di ujung barat Pulau Jawa ini.

Advertisement
bisnisbanten.com