Hotel

Memeriahkan 495 Tahun Kabupaten Serang, Hotel-hotel Ini Kompak Beri Harga Rp495 Ribu

BISNISBANTEN.COM – Menyemarakkan hari jadi Kabupaten Serang yang ke 495 tahun, berbagai hotel di Kabupaten Serang ramai-ramai memberikan promo spesial. Sesuai dengan angka hari jadi yakni 495, para pengelola hotel pun memberi harga khusus Rp495 ribu.

“Dalam rangka menyambut HUT Kabupaten Serang ke-495, Pemerintah Kabupaten Serang bekerjasama dengan hotel-hotel di kawasan Anyer – Cinangka mengadakan promo menginap dengan harga Rp495 ribu net per malam,” demikian yang dikabarkan Disparpora Kabupaten Serang melalui akun Instagram @disparporeserangkab pada Seasa (28/9/2021).

Penawaran promo yang berlangsung 1-8 Oktober 2021 ini bukan hanya untuk warga Kabupaten Serang dan Banten melainkan juga untuk umum. Hotel yang bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Serang pada program ini antara lain Aston Anyer, Pesona Krakatau, Nuansa Bali, Marbella, Mambruk, The Acacia, Pondok Layung, The Keraton of Krakatoa, Sanghyang Indah Spa Resort, Alisa Resort, Forbis, The Jayakarta, dan Puri Retno.

Advertisement

Untuk Aston Anyer Beach Hotel promo spesial Rp495 ribu berupa promosi terbatas untuk pemilik KTP Kabupaten Serang. Promo untuk per malam ini termasuk free sarapan untuk dua orang.

Begitu juga di Hotel Mambruk Anyer, promo ini termasuk limited offer pemegang KTP Kabupaten Serang.

Bagaimana? Tertarik untuk berlibur di kawasan pantai dan memanfaatkan promo ini? (Hilal)

Advertisement

Advertisement
LANJUT BACA

Hilal Ahmad

Pembaca buku-buku Tereliye yang doyan traveling, pemerhati dunia remaja yang jadi penanggung jawab Zetizen Banten. Bergelut di dunia jurnalistik sejak 2006.