HotelTravel

Yani Karmilah Ditunjuk Jadi General Manager Aston Anyer Beach Hotel

BISNISBANTEN.COM — Yani Karmilah yang sebelumnya menjabat sebagai Hotel Manager, kini ditunjuk menjadi General Manager Aston Anyer Beach Hotel. Ia menggantikan Doddy Faturahman yang ditunjuk sebagai Region General Manager Aston Anyer Beach Hotel, Aston Cilegon Boutique Hotel, dan Aston Serang Hotel & Convention. 

Handover position atau serah terima jabatan ini dilakukan di Ruangan Black Forest, Lantai 6 Aston Anyer Beach Hotel, Senin (31/10). Yani Kamilah sendiri resmi bergabung di Aston Anyer Beach Hotel pada 2020 lalu sebagai hotel manager.  

Region General Manager Aston Anyer Beach Hotel, Aston Cilegon Boutique Hotel, dan Aston Serang Hotel & Convention Doddy Faturahman mengungkapkan, pada kesemptan ini, seremoni sertijab GM untuk mengemban tugas dan tanggungjawab terhadap Aston Anyer Beach Hotel. 

Advertisement

“Saudara Yani Kamilah per 1 November 2022 akan resmi bertugas sebagai GM Aston Anyer Beach Hotel. Aston Anyer mampu bertahan melewati berbagai rintangan dan tantangan. Bahkan ada juga Aston Cilegon dan Serang. Untuk itu, saatnya Ibu Yani diberi tanggung jawab baru sebagai GM,” katanya. 

Corporate HR Director Archipelago International Donny Romy mengungkapkan, sertijab ini merupakan sistem yang harus dilakukan dalam sebuah perusahaan, salah satunya saat ini. Perusahaan mendorong semua karyawan untuk bisa memberikan kinerja terbaik dan semua memiliki kesempatan untuk mendapatkan promosi jabatan. 

“GM yang baru bisa meneruskan tugas-tugas pokoknya terutama yang sudah bagus dan apa yang dinilai kurang bisa diperbaiki. Semoga dibawah kepemimpinan Ibu Yani bisa lebih meningkat dan lebih baik lagi,” katanya. 

Advertisement

General Manager ASTON Anyer Beach Hotel Yani Karmilah mengungkapkan, sejak 2020 lalu bergabung di Aston Anyer Beach Hotel dan mendapatkan kepercayaan dari perusahaan untuk mengemban tugas dan tanggungjawab baru. 

“Mudah-mudahan bisa terus menjaga performa Aston Anyer dan terus mendapatkan dukungan dari para karyawan lainnya agar hotel ini bisa semakin maju dan berkembang,” katanya. (susi)

Advertisement
LANJUT BACA

Susi Kurniawati

Wartawan bisnisbanten.com