Hotel

Tingkat Hunian Kamar Provinsi Banten Turun 2,53 Poin

BISNISBANTEN.COM – Angka Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel berbintang di Provinsi Banten berada pada angka 48,68 persen selama Januari 2023, berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Banten.

Namun, angka tersebut ternyata turun sebesar 2,53 poin dibandingkan Desember 2022.

Salah satu penyebab penurunan tersebut adalah karena anggaran dan kegiatan pemerintahan.

Advertisement

“Kalau kita kaitkan dengan anggaran atau dengan kegiatan pemerintahan, ya Januari kan anggaran belum turun. Biasanya kegiatan Mice itu relatif kurang, karena itu juga berdampak pada penggunaan persewaan hotel,” kata Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Banten, Doddy Herlando saat memaparkan Berita Resmi Statistik secara online pada Rabu, (1/3/2023).

Kendati demikian, Rata-rata Lama Menginap Tamu (RLMT) ternyata mengalami kenaikan dari Desember ke Januari sebesar 0,16 poin, atau dari 1,29 hari menjadi 1,45 hari.

“Sedangkan kalau kita bedakan menurut asing dan domestik, RLMT Warga Negara Asing (WNI) mengalami penurunan, dan RLMT domestik mengalami kenaikan,” ujar Doddy Herlando.

Sementara secara keseluruhan, TPK hotel di Provinsi Banten selama Januari 2023, meliputi hotel bintang dan non bintang berada pada angka 40,60 persen. (Dhori)

Advertisement

Advertisement
bisnisbanten.com