Youngpreneur

Masih Ragu Berhijab? Tenang Sequoia Hijab akan Hadir Buat Tampil Tetap Stylish

BISNISBANTEN.COM – Bisnis apa yang paling prospektif dan disarankan untuk dijalankan bagi anak muda?

Jika pertanyaan tersebut ditujukan oleh Wia, jawabannya ialah bisnis online dengan menawarkan produk hijab.

Pemilik nama lengkap Wia Ukhrowia ini kini sedang merintis usaha dengan menghadirkan produk hijab melalui online.

Advertisement

Di sela-sela kesibukannya sebagai mahasiswa Universitas Serang Raya, Wia rupanya memiliki kesibukan sebagai pengajar.

Bisnisnya ini baru akan dijalankan atau launching produk pada akhir tahun 2023. Bisnisnya dinamakan sequoia hijab, dirinya Tertarik membuka usaha berawal hobinya yang suka mengkoleksi hijab.

“Awal mula tertarik mau bikin brand hijab karena aku seneng coba-coba berbagai macam bahan dan model kerudung. Selain emang buat bisnis, saya juga ingin memotivasi dan bantu temen-temen yang mau menjalankan kewajibannya bagi muslim untuk pakai kerudung namun tetap stylish” ungkap Wia, Top 20 Finalis Duta Youngpreneur Bisnisbanten 2023 ini.

Sequoia Hijab menghadirkan berbagai macam hijab seperti hijab instan, hijab bergo, hijab pashmina dan hijab segi empat.

Advertisement

Selain hijab, Sequoia juga menawarkan aksesoris untuk menunjang penampilan dan tampil lebih percaya diri seperti ciput, jarum dan penutup dada.

Hijab pashmina akan jadi produk best seller di Sequoia Hijab. Pasalnya, harganya yang lumayan pricey kualitasnya pun premium.Untuk rate harganya akan dibanderol sekitar Rp 30-60 ribu-an, yang pastinya ramah dikantong bagi semua kalangan baik pelajar maupun mahasiswa.

Soal pemasaran, sebagai pengusaha muda di era yang serba teknologi ini. Dirinya mengandalkan promosi melalui marketplace dan media sosial.

Saat memulai bisnisnya, Wia menceritakan tak selamanya berjalan mulus. Ada kendala yang ia hadapi sebagai pebisnis di bidang retail untuk mencari bahan kain.

“Selama mempersiapkan, ada beberapa kendala mencari bahan yang cukup susah karena harus sesuai dengan yang saya inginkan. Tapi karena yang dijual barang yang disenangi jadi cukup enjoy menjalaninya,” jelas Zetizens Jurnalistik 2021 ini.

Saat ini, Wia mempersiapkan dan menjalankan bisnisnya sendiri dengan bantuan keluarga.

Bisnisnya juga akan berfokus di online terlebih dahulu, nantinya akan ada offline store dan untuk produk akan merambah jenis dan pakaian/gamis.

Wia juga berharap, bisnisnya ini dapat berdampak dan membantu bagi semua perempuan muslim khususnya untuk menggunakan hijab.

Terlebih bagi yang masih ragu untuk memakai hijab, tenang di Sequoia Hijab Anda bisa pakai hijab namun tetap stylish. (Ismi)

Advertisement
bisnisbanten.com