Youngpreneur

Atut Khofifah, Tidak Menyerah Meski Pernah Ditipu Klien Jasa Editing Video

Berbekal hobi menggambar dan mengedit, Atut Khofifah mencoba peruntungan di dunia usaha penyedia jasa editing video. Siswi SMAN 4 Cilegon kelahiran 27 September 2002 ini bilang, jasa editing video ini ia lakoni bahkan sejak setahun lalu.

Memakai nama usaha alig.motion, Atut bilang, bukan berarti mengedit memakai aligmotion. “Tapi saya membuka jasa berbagai edit seperti untuk tugas dan lain-lain,” tutur anak pertama dari dua bersaudara ini.

Atut bilang, mau buka usaha jasa edit ini karena hobi mengedit.

Advertisement

“Dari pada saya ngedit gak jelas mending saya buka jasa editing, gak hanya untuk mencari penghasilan tapi juga kepengen belajar hal-hal editing baru yang menantang. Saya termotivasi dengan nasehat teman dekat saya,” tutur pemilik akun @atutkff ini.

Oang yang paling mendukung Atut menjalankan usaha ini tak lain teman-teman dekat.

“Saya buka jasa usaha ini saran dari mereka,” imbuh pemilik usaha dengan akun Instagram @alig.motion ini.

Suka duka dalam menjalankan usaha ini, kata Atut, sukanya bisa belajar hal baru. Sementara dukanya pernah ditipu oleh klien yang order jasa edit buat lomba film.

Advertisement

“Rencana ke depannya, semoga lebih baik lagi. Semoga tahun ini banyak editan,” harap Atut. (hilal)

Advertisement
LANJUT BACA

Hilal Ahmad

Pembaca buku-buku Tereliye yang doyan traveling, pemerhati dunia remaja yang jadi penanggung jawab Zetizen Banten. Bergelut di dunia jurnalistik sejak 2006.