Seperti Ini Makna Logo Baru Kementerian UMKM
BISNISBANTEN.COM — Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) melakukan peluncuran logo baru pada Rabu (15/1) di Kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat. Ilustrasi logo Kementerian UMKM adalah lilin yang bersinar terang, yang bermakna filosofis menjadi inspirasi dan semangat bagi para pengusaha UMKM di Indonesia. Menteri UMKM, Maman Abdurrahman mengatakan lilin merupakan simbol bagi eksistensi UMKM.
“Lilin ini adalah simbol dari keberadaan bapak-bapak dan ibu-ibu (pengusaha UMKM), bahwa kita semua pernah berada di tempat gelap, sehingga mengetahui adanya cahaya terang,” ujar Maman.
Maksud tempat gelap, menurutnya, adalah kegagalan yang dihadapi pelaku usaha dimana bagian dari perjalanan menuju kesuksesan. “Kegagalan dalam kehidupan itu adalah bagian dari syarat yang diberikan oleh Allah SWT untuk tahu arti sebuah terang dan untuk tahu dari arti sebuah keberhasilan,” tutur Maman.
Maman juga berharap, logo baru Kementerian UMKM dapat memotivasi pelaku usaha untuk tidak menyerah dalam memberikan karya dan inovasi terbaiknya. Untuk diketahui, peluncuran ini dilakukan setelah pelantikan pejabat tinggi madya dan pratama di lokasi yang sama.
Pelantikan ini didasarkan pada Keputusan Presiden Nomor 17/TPA/2025 tentang pemberhentian dan pengangkatan pejabat pimpinan tinggi madya di Kementerian UMKM serta Keputusan Menteri Nomor 5/2025 dan Nomor 6/2025 tentang pengangkatan pejabat tinggi pratama dan administrator.