Lifestyle

Re-opening Cosmic Joyhouse Serang, Kembali dengan Konsep Lebih Fresh Makin Nyaman Berbelanja

BISNISBANTEN.COM – Bagi pemburu fashion distro nampaknya sudah tak asing lagi dengan brand retail satu ini yakni Cosmic.

Setelah sempat vakum, kini Cosmic telah hadir dan resmi dibuka kembali dengan ditandai dengan pemotongan pita oleh Sang Owner Febriansyah Slamat Pribadi saat acara Re-opening Cosmic pada Minggu (26/3/2023 malam.

Pada kesempatan tersebut, Febriansyah Slamat Pribadi owner Cosmic Joyhouse Serang menyampaikan rasa syukurnya dan mengapresiasi telah dibuka kembalinya Cosmic Serang.

Advertisement

Ia mengatakan, sempat vakumnya Cosmic merupakan langkah strategi sebagai bentuk penyegaran dan upaya Cosmic untuk mengkaji ulang.

“Kemarin sempat tutup dulu karena memang ada konsep baru dan tim baru penyegaran, ya intinya sih biar lebih fresh lagi. Istilahnya mundur selangkah tapi majunya seratus langkah dan strategi baru lagi karena kita punya target-target yang berbeda lagi tentunya,” ujar Febriansyah Slamat Pribadi.

Kini, Cosmic Joyhouse Serang tampil lebih fresh dan luas, tentunya pengunjung lebih nyaman saat berbelanja di Store terbarunya.

Advertisement

Dengan tampilan desain interior dan eksterior yang eye cathing, nuansa orange menjadi tampilan atau konsep terbaru Cosmic Joyhouse Serang.

“Konsepnya sekarang mainin lagi warna orangenya, store kemarin sempat item putih abu-abu ya sekarang kembali lagi ke warna aslinya. Sebenarnya memang orange gitu warna aslinya,” ungkapnya.

Dalam rangka re-opening, Cosmic Joyhouse Serang juga menyiapkan diskon up to 80 persen serta voucer bagi pelanggan dalam periode waktu hingga 31 Maret 2023.

”Promonya banyak banget dari mulai 80 persen, up to 80 persen itu udah pasti. Terus ada voucer-voucer juga, jadi orang-orang yang datang ke sini pulang bukan bawa barang belanjaan aja tapi bawa voucer juga buat belanja dan itu memang lumayan agak besar,” jelasnya.

Pada Store terbarunya ini, Cosmic Joyhouse Serang menyediakan produk lebih variatif berbagai pilihan mulai dari kaos, topi, jaket, sepatu dan lainnya. Selain itu juga menyediakan kaos polos untuk custom yang nantinya dapat dikalaborasikan dengan gambar-gambar yang konsumen inginkan.

“Harapannya dari sini kita bisa bener -benar membuka peluang pekerjaan. Keuntungan kita nyari berkahnya kecil besar pastinya semua cukup,” kata Febri

Sementara itu, Yudi Febri Antono owner Cosmic mengungkapkan, market di Serang sudah besar. Ini alasan dibuka kembali dan berpartner dengan Febri. Ia juga berharap Cosmic bertambah keluarga baru dan marketnya lebih luas lagi khususnya di Provinsi Banten.

“Alhamdulillah mewakili Cosmic Bandung, dibukanya kembali semoga bisa menambah keluarga baru dan berkah kepada semuanya dilancarkan serta diberi kemudahan,” harap Yudi. (Ismi).

Advertisement
LANJUT BACA