EkonomiInfo BisnisInfo Travel

Berkurban Satu Ekor Sapi Saat Idul Adha, ASTON Anyer Beach Hotel: Bantu Warga Sekitar

BISNISBANTEN.COM – Setiap tahun seluruh umat Islam merayakan hari Idul Adha yang disebut juga sebagai hari raya berkurban atau Yaum Al-Nahr, dimana umat Islam disunnahkan untuk menyembelih hewan dan dibagikan.

Tahun 2020 ini, ASTON Anyer Beach Hotel kembali menyerahkan hewan kurban berupa satu ekor sapi, sebagai wujud rasa syukur management beserta karyawan terhadap keberlangsungan dan perkembangan bisnis hotel.

Doddy Fathurahman selaku General Manager ASTON Anyer Beach Hotel mengatakan, penyerahan hewan kurban rutin dilakukan setiap tahun ketika Idul Adha.

Advertisement

“Idul Adha adalah momen yang tidak bisa dilewatkan, semangat berkurban harus tetap ada sebagai rasa wujud syukur dan mengingat sesama yang membutuhkan.” ujar Doddy Fathurahman.

Dengan berkurban, katanya, diharapkan akan selalu menjadi acuan untuk bermanfaat dan membantu warga sekitar ASTON Anyer Beach Hotel.

“Dapatkan diskon hingga 10% jika menggunakan kode booking “Bookdirect” di
anyer.astonhotelsinternational.com atau download Applikasi Archipelago membership tersedia di IOS dan Android. Untuk mengikuti informasi terkini tentang ASTON Anyer Beach,” pungkas Doddy. (AHR)

Advertisement

Advertisement

Susi Kurniawati

Wartawan bisnisbanten.com
bisnisbanten.com