Baznas Cilegon Buka Donasi Untuk Program Penanganan Stunting
BISNISBANTEN.COM – Pemerintahan Kota Cilegon (Pemkot) bekerjasama dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Cilegon membuka penggalangan donasi untuk program penanganan stunting. Itu menindaklanjuti digelarnya lokakarya percepatan penurunan stunting di Cilegon antara Pemerintah Kota Cilegon bersama United States Agency for International Development (USAID) beberapa pekan lalu.
Diketahui, Baznas ditunjuk untuk membuka donasi stunting oleh pemerintah melalui program Bapak Asuh Anak Stunting (BAAS) yang diinisiasi
Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Cilegon.
“Kami langsung mengirimkan surat kepada industri untuk kesediaannya menjadi bagian BAAS di Cilegon,” ungkap Ketua Baznas Cilegon Taufik Ubaidillah, Selasa (7/2/2023).
Dalam program donasi stunting tersebut, kata Taufik, pihaknya membuka rekening khusus agar transparans dalam pengumpulan donasi. Diungkapkan Taufik, pihaknya per 3 Februari berhasil mengumpulkan donasi sebesar Rp69 juta.
“Ini bakal terus kita update melalui akun Instagram kami, karena sebagai bentuk transparansi kita agar masyarakat mengetahuinya,” tegasnya.
Terkait teknis penggunaan dana, lanjut Taufik, akan dilakukan oleh DP3AP2KB Cilegon, dimana peruntukannya untuk anak stunting, seperti pembuatan dapur stunting dan lain-lain. Jadi, dari DP3AP2KB mengajukan anggaran kepada Baznas untuk program stunting.
“Kami hanya menghimpun saja. Kalau teknis dari DP3AP2KB yang mengerjakan, tetapi untuk stunting ini kita utamakan yang mustahik dulu,” ujarnya.
Taufik mengajak pihak industri dan masyarakat untuk menjadi bagian pada program BAAS di Cilegon dengan memberikan donasinya melalui rekening Bank Mandiri atas nama Baznas Cilegon dengan nomor 163 0000 636 8958 atau melalui kitabisa.com/cilegoncegahstunting (dik/zai)