Alhamdulillah… Bank bjb KCK Banten Beri Lima Nasabah Paket Umrah Gratis
BISNISBANTEN.COM – Bank bjb KCK Banten memberikan 5 paket umrah gratis kepada 5 nasabah terpilih. Prosesi pemberian paket umrah gratis tersebut dilakukan secara simbolis di depan kantor Bank bjb KCK Banten, Selasa (5/12).
Kepala Bank bjb KCK Banten Sakti Ramadhani mengatakan, pihaknya tahun ini hanya memberikan lima paket wisata religi umrah. “Memang tahun kemarin kan tujuh orang nasabah yang kita kasih paket umrah gratis, tahun ini hanya lima paket karena diundi secara nasional, tetapi nanti kan ada undian lagi 10 paket umroh,” ujar Sakti kepada para wartawan.
Sakti menuturkan, dengan semakin besarnya aset Bank bjb, pihaknya juga semakin lebih besar memberikan kepada masyarakat. “Laba kita pun makin besar, deviden juga otomatis terhadap Pemda makin besar dari pada tahun lalu, dan kita juga scr-nya bisa lebih besar, kuota juga kita tambah jadi 150 dari tahun lalu 100,” tuturnya.
Berkat kerja sama seluruh stakeholder, lanjut Sakti, masyarakat maupun pemerintah daerah, pihaknya bisa amanah dan juga dapat meningkatkan kinerja Bank bjb. “Ya, bjb bisa tambah maju lah,” pungkas Sakti. (AHR/NUA)
Penulis : Ahmad Haris
Editor : Nurzahara Amalia