Kuliner

Bukan Sekadar Tempat Ngopi, My Kopi O Punya Kelebihan Lain Loh

BISNISBANTEN.COM – Meski mengusung nama My Kopi O namun kedai satu bukan cuma untuk tempat ngopi. Mengusung desain industrial dan menyajikan menu dengan harga di atas warung kopi, resto yang dibuka 18 Agustus 2018 ini menjadi tempat favorit untuk meeting kerja serta area santap keluarga berstrata ekonomi menengah ke atas.

Dibandingkan resto lain di Kota Serang, My Kopi O yang beralamat di Jalan Raya Petir, Cipocok Jaya No.40, Kota Serang ini lebih tertata dengan desain ciamik dan menyuguhkan spot-spot instagramable. Ada ruang indoor dan outdoor.

Ruangan indoor dilengkapi pendingin ruangan membuat nyaman dan sejuk. Ada ruang yang cocok digunakan untuk meeting atau bersantap dengan banyak teman, rekan kerja maupun makan bersama keluarga besar. Ada juga ruangan yang lebih kecil dengan sofa khusus untuk bertiga atau berdua. Aera indoor memperlihatkan berbagai tanaman hias cantik, lampu-lampu dan coffee bar yang unik.

Advertisement

Bagi para perokok, bisa memilih ruangan outdoor. Untuk outdoor ada di bagian samping dan belakang dengan suasana sejuk dilengkapi kolam ikan dan juga panggung untuk acara khusus yang bisa dipesan sebelumnya. Saat weekend. setiap sore sampai malam selalu ramai. Dan biasanya ada live music di panggung.

Area outdoor tidak kalah indah dari indoor, memperlihatkan pohon-pohon, kolam ikan, serta sudut-sudut yang membuat tempat ini cocok untuk dijadikan spot foto bersama.

Parkiran di sini cukup luas. Dilengkapi musala juga toilet dengan desain tak kalah keren.

Di sini juga terdapat kolam ikan juga tempat mainan ayunan dan putaran. Ini bisa menjadi area hiburan bagi yang datang membawa anak-anak.

Advertisement

Meski terkesan modern, makanan yang disajikan pun bukan hanya western tapi ada menu lokal Indonesia dari beberapa wilayah.

Bagi pengunjung yang ingin menyantap makanan pokok baik untuk siang atau malam hari, My Kopi-O menyediakan menu lokal dengan tema “Rice of Asia”.

Menu-menunya sudah familiar di lidah Indonesia, antara lain nasi sop buntut, nasi soto Betawi, nasi tongseng, nasi soto ayam ambengan, dan berbagai macam nasi goreng. Para pengunjung juga dapat menikmati makanan lokal lain seperti nasi ikan bakar Jimbaran, nasi dory sambal terong, nasi bebek goreng Madura, dan banyak lagi. Uniknya, beberapa makanan ini disajikan dengan tempat makan yaitu wajan yang berlabel My Kopi-O.

Untuk menu western dengan tema “Best West” tersedia antara lain minced beef steak, beef Frankfurter & screamble egg, dan grilled fish sambal matah. Menu lainnya adalah dari Jepang dengan menu khasnya yaitu chicken katsu donburi.

Ada juga variasi makanan ringan untuk menemani bersantai dan berbincang, yaitu Korean chicken wings, cheesy bolognese spaghetti, banana fritter with cheese, dimsum, dan menu lainnya. Untuk harga kompetitif dengan tempatnya yang nyaman.

Walaupun nama My Kopi O, terdengar seperti coffee shop, nyatanya My Kopi O adalah restoran yang menyediakan berbagai jenis makanan ringan dan berat, kopi, hingga variasi minuman. Seperti dijelaskan Wita Nadia Hanifah, owner My Kopi O pada salah satu wawancara, meski memiliki banyak varian makanan dan minuman, namun sesuai namanya, menu andalannya adalah kopi.

Ada bermacam menu olahan kopi yang dihidangkan, dari rasa original hingga mix rasa, baik disediakan saat panas maupun dingin. Kopi favorit yang dicap sebagai auction winner speciality adalah kopi dengan rasa cappucino. Berbagai macam menu lainnya seperti americano, mochaccino, red velvet latte dan lainnya. Kopi hitam, kopi tarik, kopi kosong, teh tarik juga ada. Variasi minum lainnya seperti teh, blend and smoothies, dan jus juga bisa dipesan bagi yang tidak suka kopi. Ini sesuai dengan slogannya, everything is favorite.

My Kopi O kata dia, dihadirkan karena karakter masyarakat Kota Serang yang doyan kuliner, dan ini menjadi peluang. My Kopi O merupakan usaha franchise, dan di Kota Serang merupakan outlet ke-17 di Indonesia. Cabang lain terdapat Kota Bandung, Samarinda, Medan, Malang, Bali, Lombok,Cilandak, Palu, Yogyakarta dan Surabaya.

Lokasi kafe yang saat grand opening dihadiri Wakil Walikota Serang saat itu, Sulhi Choir, ada di pinggir pinggir jalan, gampang dicari bagi yang pertama kali ingin datang ke tempat ini. (Hilal)

Advertisement

Hilal Ahmad

Pembaca buku-buku Tereliye yang doyan traveling, pemerhati dunia remaja yang jadi penanggung jawab Zetizen Banten. Bergelut di dunia jurnalistik sejak 2006.
bisnisbanten.com