MotorOtomotif

Yamaha R6, Ini Loh Motor yang Ada di Video Teaser Single Original Kedua JKT48

BISNISBANTEN.COM – Menyambut single original kedua JKT48 berjudul “Flying High” yang akan dirilis 17 Juni 2022 ini, JKT48 mengeluarkan video teaser.

Ada sekitar sembilan video teaser yang dikeluarkan, berisi profil karakter member JKT48 yang membawakan single ini. Salah satunya Chika JKT48.

Nah, dalam video teaser, Chika JKT48 nampak bersama motor gede nan keren. Motor gede ini adalah Yamaha R6.

Yamaha R6 merupakan motor sport fairing yang menggendong mesin 599 cc DOHC empat silinder dengan transmisi enam percepatan.

Tenaga yang dihasilkan yakni 122 hp pada rpm 14.500 dan torsi 65,7 nm pada rpm 10.500.

Yamaha R6 generasi baru sudah muncul di pasar dunia. Entah kenapa Indonesia masih bertahan dengan R6 generasi lawas.

Pada R6 baru, Yamaha melakukan perubahan yang signifikan. Mulai dari bentuk hingga kemampuan.

Desainnya kini mengikuti R1 dan menjadikan motor ini jauh dari kesan manis seperti sebelumnya.

Yamaha juga mendesain ulang rangka dengan menggunakan material magnesium. Posisi duduk ikut terevisi, bersama dengan bentuk tangki yang kini lebih ramah terhadap lutut.

Untuk sektor mesin, demi mengikuti regulas Euro4, konfigurasi empat silindernya kini dibuat lebih kalem. Tenaganya turun jadi 118 ps. Sebelumnya 123 ps.

Harga Yamaha R6 di kisaran Rp270 juta. Varian Yamaha R6 ada 1 yakni standard.

Untuk mesin, Yamaha R6 ditenagai oleh Pendingin Cairan EFI 599 cc 4 Cylinder engine yang menghasilkan Tenaga 122 hp pada 14500 rpm and Torsi 65.7 Nm pada 10500 rpm. R6 memilik ketinggian kursi 850 mm. Ukuran ban depan adalah (front-tyre-size} sedangkan belakang 180/55 ZR17. (Hilal)

LANJUT BACA

Hilal Ahmad

Pembaca buku-buku Tereliye yang doyan traveling, pemerhati dunia remaja yang jadi penanggung jawab Zetizen Banten. Bergelut di dunia jurnalistik sejak 2006.