Segera Daftar! Ada Beasiswa di Akbid Bhakti Purna Husada
BISNISBANTEN.COM – Bagi Anda yang ingin medaftarkan anak, saudara, atau kerabat yang ingin menjadi seorang bidan, Akademi Kebidanan Bhakti Purna Husada yang berlokasi di Jalan Raya Taktakan KM.1 Cirengas, Kota Serang, Banten membuka pendaftaran penerimaan mahasiswa baru periode 2018/2019.
Kepala Program Studi Akademi Kebidanan Bhakti Purna Husada Irfa Kartini mengatakan, Akademi Kebidanan Bhakti Purna Husada membagi antar wilayah untuk mensosialisasikan kampus tersebut, kepada siswa yang berada di luar Kota Serang. “Jadi per wilayah kita bagi untuk mesosialisasikan, diantaranya daerah Pandeglang, Lebak, Lampung, Kabupaten Serang, dan Cilegon. Kami juga sudah punya koordinator masing-masing, dan sudah berjalan lebih hampir 50 persen,” katanya kepada bisnisbanten.com Senin (5/2).
Sementara itu, Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Akademi Kebidanan Bhakti Purna Husada Sri Wahyuni mengungkapkan, pihaknya memberikan sistem one day service, yakni setelah mengisi formulir pendaftaran, peserta bisa langsung tes tulis dan langsung mengetahui hasilnya. “Jadi kalau disini, peserta bisa langsung tahu hasilnya, dan melanjutkan tes kesehatan di Maret dan April,” katanya.
Tambah Sri, sistem one day service merupakan fasilitas untuk mempermudah calon mahasiswa baru yang berada jauh dari Kota Serang. “Jadi kami mempermudah pendaftaran buat peserta tes yang datang jauh dari Lampung atau Lebak,” tambahnya.
Akademi Kebidanan Bhakti Purna Husada juga memberikan beasiswa untuk meringankan biaya mahasiswa tersebut. Adapun beasiswa yang ditawarkan yakni, beasiswa dari Yayasan Akademi Kebidanan Bhakti Purna Husada dan beasiswa Bidikmisi. Beasiswa Bidikmisi tersebut merupakan bentuk kepercayaan Dikti kepada kampus tersebut untuk mengelola program Bidikmisi.
“Dengan beasiswa ini, kami merasa terbantu sekali karena hampir seluruh biaya pendidikan dibiayai oleh pemerintah sampai enam semester,” tutup Sri Wahyuni. (SYF/NUA)
Penulis : Syfa Fauziyah
Editor : Nurzahara Amalia