Perputaran Uang di Bancloth Capai Rp500 Juta
BISNISBANTEN.COM — Perputaran uang di Banten Indie Clothing 2017 mencapai Rp 500 juta selama empat hari ini. Event yang digelar mulai 28 Desember – 1 Januari 2018 ini menyajikan 80 brand yang diantaranya 40 brand lokal Banten, dan 40 brand luar Banten yakni Lampung, Jawa Barat, dan Jawa Timur.
“Rata-rata perhari Rp 10-20 juta per booth, namun pasti ada peningkatan di malam tahun baru nanti, ” kata Marketing Communication Banten Indie Clothing Putra, Minggu (31/12).
Putra mengungkapkan, acara ini digelar tidak semata-mata hanya mencari keuntungan saja, tapi juga mempromosikan usaha kecil menengah milik anak muda yang tersebar khususnya di Banten.
“Karena kami lihat anak-anak muda di Banten ini saat ini sudah punya identitas tersendiri sudah bangkit dari kiblat sebelumnya yakni Jakarta,” ujarnya.
Selain itu, event yang sedikit berbeda dengan tahun sebelumnya ini menargetkan sebanyak delapan ribu pengunjung.
“Harapannya sih tahun ini sepuluh ribu pengunjung karena perayaan tahun ini free, kami tidak menjual tiket masuk. Namun melihat kondisi tempat yang kurang memungkinkan sesuai harapan, kami sudah bersyukur sekali kalau memenuhi target,” tutupnya.
(GAG/NUA)
Penulis : Wirda Garizahaque
Editor : Nurzahara Amalia