InspirasiSosok

Pandemi Covid-19, Harus Terus Maju




BISNISBANTEN.COM — Slogan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75 tahun yakni Indonesia Maju dimaknai
Komisaris GEM Tours Uswatun Hasanah untuk terus maju. Bagi ibu tiga anak ini, makna tersebut selaras dengan kondisi saat ini. Meskipun pandemi masih mewabah, tetapi harus terus maju.

Menurutnya, slogan ini untuk motivasi diri utk terus maju dan maju terus walau badai pandemi yang masih menyelimuti. Namun, dengan jiwa merdeka yang terus dimiliki dan berkreasi sehingga menggiring menjadi petarung yang mampu bertarung untuk melewati saegala bentuk rintangan yang menghampiri.


Ia memiliki harapan pada tanah air tercinta untuk bisa mandiri diusia yang kini 75 tahun dengan semangat persatuan NKRI dan sumber daya manusia serta alam yang dimiliki dari negeri ini. Dengan begini, memberikan peluang yang luas untuk anak negeri yang ingin ikut membangun bangsanya guna bisa lebih dihargai. (Susi)

Advertisement
LANJUT BACA

Susi Kurniawati

Wartawan bisnisbanten.com