
BISNISBANTEN.COM — PT Mitra Sendang Kemakmuran selaku main dealer Honda Banten memperkenalkan New Honda Genio di dealer Honda Kemakmukran Jaya, Sempu, Kota Serang, Jumat (1/4).
General Manager Honda Banten Elfa Ridhaswara mengungkapkan, New Honda Genio ini merupakan generasi kedua dari tipe Genio yang pertama kali diluncurkan pada 2013 lalu. Kehadiran generasi terbaru ini bisa menambah penjualan unit dari varian sebelumnya.
“Selama 2021 lalu, Honda Genio terjual sekitar 2.100 unit atau sekitar 180 unit per bulan. Dengan produk terbaru ini bisa terjual sekitar 250 unit per bulan,” katanya.
Ia optimis, dengan target 250 unit per bulan karena ada banyak perubahan pada New Honda Genio ini yang dihadirkan oleh Astra Honda Motor.
“Sehingga semakin dicintai oleh konsumen,” katanya.
Respons positif dari kehadira produk terbaru ini juga bisa dilihat dari konsumen yang inden. Ada sekitar 50 unit yang melakukan proses pemesanan.
“Setelah proses launching virtual nanti akan di lakukan proses pengiriman unit,” katanya. (susi)