Entertainment

Cari Tahu Fattah Syach, Siapa Dia?

BISNISBANTEN.COM – Fattah Syach sedang ramai jadi perbincangan netizen karena memiliki paras yang rupawan.

Rupanya, Fattah yang tengah menjadi obrolan publik ini merupakan anak dari pasangan Attar Syach dengan Ananda Lontoh.

Selain parasnya yang rupawan, Fattah Syach juga memiliki badan yang atletis, tinggi, dan semampai.

Advertisement

Dirinya kini mulai dikenal di kalangan remaja puteri setelah terlibat dalam film Argantara yang juga dibintangi oleh Aliando Syarief dan Natasha Wilona.

Pertama kali terjun ke dunia entertainment, Fattah Syach mengaku grogi, namun ia belajar dari ayah dan ibunya.

Kini selain menjadi pemain sinetron, ia juga sibuk menjadi host dan wara wiri di acara televisi.

“Awal-awal (belajar) sendiri, sama papa mama nanya-nanya habis itu belajar bercermin, ngomong sendiri. Badan gimana jangan banyak gerak, depan kamera harus lihat ke mana,” kata artis pendatang baru itu.

Advertisement

Fattah yang masih muda ini bukan hanya tertarik dalam dunia hiburan, tetapi ia juga menyukai olahraga basket.

“Aku sebenarnya dari omongan orang-orang sih. Kan aku termasuk salah satu yang tinggi di sekolah. Sekarang 182 cm. Dulu waktu awal-awal paling 170 cm. Terus kelas 9 banyak guru olahraga ada tante saudara mama juga manas-manasin (bilang) tinggi badan kamu. Yaudah coba (main basket) awal-awal malu sih masuk lapangan,” ungkap Fattah Syach. (Sarah)

Advertisement
LANJUT BACA