BISNISBANTEN.COM — Asosiasi Otomotif Banten (AOB) dan Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) ingin menggelar pameran Banten Automotive Exhibition II pada akhir November 2020. Rencana ini diungkapkan Sekretaris AOB Daru Harti yang merupakan Business Manager Mitsubishi Serang Palima.
Ia mengatakan, pameran rencananya akan digelar kembali dan penyelenggara tengah mematangkan konsep dan meminta persetujuan dari Gubernur Banten terkait penyelenggaraan ini. “Rapat mengenai kegiatan ini pameran ini baru antara perwakilan AOB dan Bapenda Banten. Rencananya akan rapat dengan anggota AOB lainnya pada pekan ini,” katanya.
Menurutnya, panitia juga belum menentukan lokasi pameran karena ada beberapa pertimbangan. Nanti akan disesuaikan dengan konsep pameran yang digelar. “Jika tidak bisa pameran langsung, mungkin nanti akan dikonsep virtual. Karena masa pandemi, konsep acara kemungkinan banyak perubahan,” tuturnya.
Ia tetap optimis, pameran ini bisa meningkatkan penjualan meskipun di masa pandemi karena menurunnya daya beli masyarakat. “Nanti akan ada promo-promo menarik agar konsumen tertarik untuk membeli unit,” katanya. (susi)