Lengkap Home Living, Segala Kebutuhan Rumah Ada di Sini
BISNISBANTEN.COM – Rumah memiliki banyak makna bagi kehidupan, mulai dari tempat istirahat, berkumpul dengan keluarga tercinta, bercerita, berdoa, hingga menikmati kehidupan.
Nah, untuk memastikan rumah akan selalu ramai dengan setiap aktivitas, konsep Home Living akan sangat pas bila diterapkan pada rumah Anda.
Untuk itu, sebuah toko khusus untuk menyediakan perlengkapan rumah tangga hadir untuk memenuhi kebutuhan rumah Anda agar tetap penuh makna. Yakni Lengkap Home Living.
Berada diJalan Dukuh Jaya Jl. Hs. Khozin No.34, Sumurpecung, Kota Serang, Banten, toko ini baru dibuka beberapa pekan lalu.
Memiiki lapangan parkir memadai, aneka kebutuhan rumah tersedia di sini.
Apa yang dimaksud dengan produk home living? Sesuai dengan namanya, home yang diartikan sebagai rumah dan living yang artinya menetap.
Bisa diartikan bahwa produk tersebut berkaitan dengan barang atau benda yang diletakkan di dalam rumah. Masing-masing produk memiliki fungsi yang mempermudah kehidupan penggunaannya.
Berbelanja di sini tidak sekadar belanja. Tersedia promo belanja seperti boomsale up to 50 persen juga diskon up to 90 persen untuk produk mainan.
Berbagai perkakas dapur sampai tripod ponsel tersedia di sini loh. Nikmati sensasi berbeda saat berbelanja di Lengkap Home Living yang menempati bangunan rumah bercat putih dominan ini. Penasaran? (Hilal)