Walikota Cilegon Helldy Berharap Bisa Entaskan Kemiskinan dan Pengangguran
BISNISBANTEN.COM — Walikota Cilegon dan Wakil Walikota Cilegon periode 2021-2026 telah resmi dilantik oleh Gubernur Banten. Prosesinya dilakukan di Pendopo Gubernur Banten, Jum’at (26/2).
Pada Jumat malam, Walikota Cilegon Helldy Agustian bersama wakilnya Sanuji menghadiri acara pisah sambut dengan Walikota Cilegon yang lama, Edi Ariadi dan wakilnya Ati Marliati.
Walikota Helldy berharap, dalam kemimpinannya bisa mengurangi pengangguran dan kemiskinan yang ada di Kota Cilegon.
“Saya berharap dalam kepemimpinan saya ini saya bisa untuk mengurangi pengangguran dan kemiskinan yang saat ini masih cukup tinggi di kota Cilegon, sehingga nantinya dapat mewujudkan masyarakat Kota Cilegon yamg sejahtera,” ujarnya.
Sementara itu, Wakil Walikota Cilegon, Sanuji Pentamarta mengatakan, dalam kepemimpinannya akan melakukan perubahan untuk masyarakat Kota Cilegon.
“Dalam kepemimpinan saat ini, saya berharap bisa melakukan perubahan dari segi apapun demi masyarakat Kota Cilegon,” katanya. (Haris)