Banten24

Kota Serang Optimistis Capai Target Pajak Triwulan Pertama

BISNISBANTEN.COM Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Serang optimis dapat mencapai target pendapatan pajak sebesar Rp49 miliar untuk triwulan pertama tahun ini.

“Per 7 maret kita (Bapenda) telah berhasil mengumpulkan Rp42 miliar, sehingga tersisa Rp7 miliar yang harus dicapai hingga akhir Maret nanti,” ungkap Kepala Bapenda Kota Serang, Hari W Pamungkas, Jumat (07/03/25).

Kata dia, bahwa sektor pajak restoran, Pajak Penerangan Jalan (PPJ), dan Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) menjadi penyumbang terbesar pendapatan pajak daerah.

Advertisement

“Pajak yang paling dominan itu resto makan minum ya, PBJT atas makan minum, kemudian, PPJ pajak penerangan jalan sama dari BBHTB yang dominasinya itu,” ujar Hari.

Selain itu, Hari juga menyoroti potensi pendapatan dari pajak opsen, khususnya Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB) dimana target perbulannya sekitar Rp10 sampai Rp 11 miliar. Dan saat ini pajak opsen baru capai Rp 13 miliar.

“Kalau dari pajak opsen, PKB dan BBNKB kan tadi baru tercapi kurang lebih Rp 13 miliar, masih ada leg 7 juta sampai 6 juta. Tapi saya optimis bisa capai target, karena kita berjalan tiap hari Real Time, kemudian lag nya itu tidak terlalu besar, deviasi tidak terlalu besar. Opsen itu udh langsung hak kota,” jelasnya.

Saat ditanya terkait target Kemandirian Keuangan Daerah, Hari menjelaskan bahwa

Advertisement

saat ini, kemampuan keuangan daerah Kota Serang masih berada dalam kategori “sedang menuju tinggi.

“Syarat pemerintahan busa di bilang mandiri adalah harus memiliki PAD sebesar 40 persen lebih, sedangkan saat ini Pemkot Serang Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebesar 34,5 persen dari total Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD),” jelasnya.

“Bismillah tahun ini say bisa tembusin PAD Kota Serang di angka 40 persen. Saya yakin bisa,” tegas Hari. (siska)

Advertisement
bisnisbanten.com