Banten24

Himpunan Mahasiswa KPI UIN Banten Hadiri Festival Film di @America Jakarta

BISNISBANTEN.COM – Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) UIN Sultan Maulana Hasanuddin (SMH) Banten, melakukan kunjungan ke @america di Mall Pacifik Place di kawasan SCBD Jakarta Selatan. Kunjungan tersebut dalam rangka menghadiri film festival yang diadakan oleh @america.

Sebanyak 39 mahasiswa KPI yang terdiri dari 27 perempuan dan 12 laki-laki nampak antusias mengikuti kegiatan tersebut. Ketua HMJ Komunikasi dan Penyiaran Islam Muhammad Reza Fakhrezi mengatakan, HMJ KPI UIN mendapatkan kesempatan menonton film ‘Swim Team’. “Alhamdulillah senang bisa hadir lagi di @america,” ujarnya kepada bisnisbanten.com Jumat (21/9) malam.

Film tersebut menceritakan tentang bagaimana sekelompok anak laki-laki autis berlatih renang. Dengan menonton film Swim Team, Reza mengaku lebih terbuka pola pikirnya. Dengan nonton film tadi, rasanya dapat membuka pola pikir kita terhadap orang-orang yang mengidap autis, penangannya serta melatih diri agar lebih sabar,” ujar Reza.

Advertisement

Dirinya menuturkan dari film Swim Team, untuk orang-orang yang berkebutuhan khusus perlu penanganan, dan perlakuan khusus juga. Walaupun autis, mereka tetap bisa diarahkan untuk mengembangkan minat yang mereka mau.

“Tidak mudah dan pastinya banyak tantangan tersendiri tentunya, tapi jika berusaha semaksimal mungkin maka hasilnya akan juga makasimal. Anak autis bisa berprestasi dengan memberi pendidikan yang tepat dan mengarahkan orang tersebut dalam pengembangan bakat,” pungkas Reza. (AHR)

 

Penulis : Ahmad Haris

Advertisement

Editor : Nurzahra Amalia

Advertisement