Banten24

Buka Festival Sangga Nagara 2025 di Padarincang, Asda 3: Semoga Hasilkan Profit Tinggi Bagi Ekonomi Kerakyatan

BISNISBANTEN.COM – Asisten Daerah (Asda) 3 Pemkab Serang Bidang Administrasi Umum Ida Nuraida membuka acara Festival Sangga Nagara 2025 yang dirangkaikan dengan Peringatan Hari Pangan Sedunia (HPS) yang diselenggarakan Forum Komunikasi Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Kecamatan Padarincang di Kampung Rancapanti, Desa Bugel, Kecamatan Padarincang, Kabupaten Serang, Banten, Selasa (14/10/2025). Diharapkan kegiatan kolaborasi seni dan budaya itu bisa menghasilkan profit tinggi bagi ekonomi kerakyatan di wilayah tersebut.

Festival juga dihadiri Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Serang Amar Ma’ruf dan unsur Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Padarincang.

Ida menilai, digelarnya Festival Sangga Nagara akan berdampak positif terhadap perekonomian masyarakat, khususnya di Kecamatan Padarincang.

Advertisement

”Festival Sangga Nagara ini semoga mendatangkan profit yang tinggi dari sisi ekonomi kerakyatan,” harap Ida yang pernah menjabat Pj Sekda ini.

Menurut Ida, Festival Sangga Nagara juga akan banyak mendatangkan kemajuan ekonomi, dimana masyarakat dapat ikut berkontribusi dalam penjualan produk lokal. Ida juga mengapresiasi penyelenggaran Festival, khususnya Gapoktan dan menyarankan agar kegiatan bisa menjadi agenda rutin tahunan. Berdasarkan laporan yang diterima Ida, Wilayah Padarincang memiliki lahan persawahan seluas sekitar 3.300 hektare, sehingga berpotensi dijadikan sentra kawasan pertanian dan menjadi salah satu lumbung padi Kabupaten Serang.

”Potensi ini sejalan dengan tema Festival yaitu ’Menanam Harapan Menuai Kejayaan’. Padarincang juga dikenal sebagai penghasil buah-buahan dan rempah-rempah, seperti durian, petai, melinjo, cengkeh dan rempah lainnya,” tandas Ida yang pernah menjabat Staf Ahli Bupati Serang ini.

Sementara itu, Ketua Panitia Festival Sangga Nagara 2025 Haris Munandar menjelaskan, Festival merupakan kegiatan pertanian kesenian kebudayaan yang ada di wilayah Kecamatan Padarincang untuk mengkolaborasikan kegiatan kesenian dan kebudayaan yang para pelakonnya para petani. Ia berharap, ada yang bisa diangkat potensi dari kegiatan Festival untuk memajukan Kabupaten Serang.

Advertisement

“Siapa yang punya potensi? Mari kita bareng-bareng munculkan potensi yang ada di wilayah kita,” ajaknya.

Beberapa kesenian lokal yang diangkat pada Festival Sangga Nagara 2025, disebutkan Haris,di antaranya Kuda Kepang dari Kampung Kadu Kempong, Bendrong dari Desa Kalumpang, Perang Ujung dari Desa Kalumpang, serta Budaya Ruwatan Bumi atau ucapan ungkapan rasa syukur kepada sang pencipta telah diberikan hasil panen berlimpah dan berdoa memohon supaya tanaman dijaga dari serangan hama dan penyakit. Diungkapkan Haris, ada 17 acara pada Festival yang diawali Lomba Marhaba, Istighotsah, Ruwatan Bumi, Festival Layang-layang, Pameran Pertanian Karnaval Pertanian, Tarian Kolosal Beas Mawur, hingga Parade Seribu Rudat yang digelar selama 3 hari 4 malam.

Haris menambahkan, pada Rabu 15 Oktober 2025 Festival akan dihadiri Utusan Presiden Bidang Pariwisata Zita Anjani, Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto, perwakilan dari Kementerian Pertanian (Kementan), hingga Bupati Serang Ratu Rachmatuzakiyah. (Nizar)

Advertisement

Nizar Solihin

Hobi musik, olahraga, dan traveling. Berjiwa solidaritas, pekerja keras, totalitas dan loyalitas tanpa batas. Motto 'Selalu Optimis'. Bergelut di dunia jurnalistik sejak 2013
bisnisbanten.com