KeuanganPerbankan

BI Banten Siapkan Rp1,8 triliun Uang Kartal Jelang Lebaran

BISNISBANTEN.COM — Jelang Hari Raya Idul Fitri 1439 H Bank Indonesia Kantor Perwakilan wilayah (KPw) Provinsi Banten siapkan Rp 1,8 triliun kebutuhan uang kartal bagi masyarakat.

Kepala Bank Indonesia Kantor Perwakilan wilayah (KPw) Provinsi Banten Rahmat Hernowo mengatakan, jumlah tersebut disipakan untuk mengantisipasi tingginya permintaan uang kartal pada Hari Raya Idul Fitri 1439 mendatang.

“Tahun ini kita siapkan lebih banyak dibandingkan tahun lalu, karena kami ingin masyarakat Banten dapat menukarkan uangnya untuk persiapan lebaran,” katanya, Rabu (23/5).

Advertisement

Lebih lanjut Rahmat menyebutkan jumlah uang kartal yang disiapkan tahun ini telah diperhitungkan untuk semua perbankan yang telah diproyeksikan.

“Jumlah yang kami tetapkan ini, sudah kami perkirakan untuk masing-masing perbankan yang harus mempersiapkan kebutuhan uang tunai, dan biasanya permintaan akan meningkat menjelang Hari Raya Idul Fitri,” ujarnya.

Sementara itu, di tahun ini Bank Indonesia juga tidak akan melayani penukaran pecahan uang kartal langsung kepada masyarakat.

“Bagi masyarakat yang ingin menukarkan uangnya, bisa langsung ke bank, karena kami tidak melayani penukaran uang secara langsung,” ucapnya. (GAG/NUA)

Advertisement

Advertisement
bisnisbanten.com