Pemain Liga Turun Gunung ke Turnamen Tarkam Keronjen Cup III

BISNISBANTEN.COM- Dihentikannya Liga 2 dan Liga 3 Indonesia yang sampai saat ini tidak jelas jadwalnya, memaksa para pemainnya turun gunung ke turnamen Sepak Bola Antar Kampung (Tarkam) Keronjen Cup III. Saat ini, Keronjen Cup III sudah memasuki babak perempat final.
Demikian disampaikan Panitia Penyelenggara Open Turnamen Keronjen Cup III Almuksinin kepada bisnisbanten.com di Stadion Heroic, Kompleks Grup 1 Kopassus, Kota Serang, Rabu (8/2/2023).
Diketahui, turnamen yang berlangsung sejak November 2022 itu diikuti 112 tim hingga menyisakan delapan tim yang berlaga di perempat final untuk bersaing memperebutkan tiket ke semi final. Ke delapan tim itu, meliputi Jaran Ireng, AFZ FC, Tunas Muda, Jabrig FC, SMR FC, Sentul FC, BAM FC, dan Persepka. Pertandingan perempat final hingga final akan berlangsung di Stadion Heroic, Kompleks Grup 1 Kopassus, Kota Serang.
Jadwal pertandingan perempat final berlangsung selama dua hari, yakni Rabu (8/2/2023) pada jam pertama pukul 14.30 WIB sudah dipertandingkan antara Jaran Ireng berhadapan dengan AFZ FC yang dimenangkan Jaran Ireng dengan skor 2-0. Sedangkan pada jam kedua pukul 16.00 WIB mempertandingkan antara Tunas Muda berhadapan dengan Jabrig FC yang dimenangkan oleh Jabrig FC dengan skor tipis 1-0.
Selanjutnya, pada Kamis (9/2/2023) jam pertama akan mempertandingkan antara SMR FC melawan Sentul FC, dan jam kedua antara BAM FC melawan Persepka.

Panitia Penyelenggara Open Turnamen Keronjen Cup III Almuksinin mengatakan, tim yang lolos delapan besar merupakan tim-tim yang memiliki manajemen dan finansial bagus, serta tim terbaik dari Kabupaten dan Kota Serang. Meskipun turnamen hanya sekelas Tarkam, kata Almuksinin, euforia penonton tak kalah dengan level Liga Indonesia.
“Euforianya luar biasa, karena yang bermain merupakan pemain label liga Indonesia. Itu karena Liga 2 dan Liga 3 Indonesia dihentikan dan tak jelas jadwalnya. Jadi, para pemain Liga turun gunung ke Tarkam,” ujar pria yang akrab disapa Bung Ocit Cingcakeling ini.
Kata Bung Ocit, pihaknya juga memperbolehkan pemain asing mengikuti turnamen selain pemain Liga bagi klub yang memiliki kekuatan finansial.
Tujuan diperbolehkannya pemain asing berlaga, kata Bung Oci, agar pemain lokal, terutama anak-anak di Serang bisa berhadapan dengan pemain berkualitas.
“Supaya nanti ketika di liga-liga nasional tidak takut lagi berhadapan dengan pemain asing, memiliki mental dan memilik jam terbang untuk bertanding,” jelasnya.
Disampaikan Bung Ocit, untuk empat tim yang melaju ke semi final akan berlangsung pada Jumat (10/2/2023) dibagi menjadi dua pertandingan. Sedangkan partai final direncanakan berlangsung pada Minggu (12/2/2023). (eko/zai)









