Banten24Info Travel

Tol Serang-Panimbang Seksi 1 Mulai Beroperasi November, Nggak Sabar Ingin Coba!!!

BISNISBANTEN.COM — Ada kabar gembira nih buat rekan bisnis. Yah, Tol Serang-Panimbang (Serpan) Seksi 1 dari Kecamatan Walantaka, Kota Serang sampai Rangkasbitung, Lebak akan dibuka secara resmi pada November mendatang. Diawali dua pekan pertama tol dibuka secara gratis, sebelum penerapan bertarif diberlakukan secara umum.

Hal itu diungkapkan Manajer Biro Teknik dan Operasi PT Wijaya Karya (Persero) Tbk (WIKA)  Serang-Panimbang (WSP) Pudik Prayogi beberapa waktu lalu.

Menurutnya, pembangunan Tol Serpan terbagi tiga seksi yakni Seksi 1 sepanjang 26,5 kilometer dari Kecamatan Walantaka, Kota Serang sampai Rangkasbitung, Lebak dari total panjang keseluruhan mencapai 83,67 kilometer. Untuk Seksi 2 dari Rangkasbitung sampai Cileles, Lebak. Kemudian Seksi 3 mulai dari Cileles sampai Panimbang. “Saat ini, untuk Seksi 2 pengerjaannya baru 9 persen,” katanya.

Advertisement

Untuk Seksi 1 Tol Serpan membelah beberapa wilayah di tiga kabupaten kota Provinsi Banten, mulai Kecamatan Walantaka, Kota Serang, lalu melewati wilayah tiga kecamatan di Kabupaten Serang, yakni Kragilan, Cikeusal, dan Kecamatan Tunjungteja, dan keluar di wilayah Kecamatan Rangkasbitung, Lebak.

Lalu di Tol Serpan Seksi 1, ada tiga jalan simpang susun (Interchange), dua jalan simpang susun di Kecamatan Cikesal dan Tunjungteja, Kabupaten Serang, serta jalan simpang susun di Kecamatan Rangkasbitung, Lebak. Ini yang terhubung langsung dengan jalan nasional Pandeglang-Rangkasbitung.

Disinggung mengenai bangunan kontruksi Tol Serpan Seksi 1 saat ini sudah mencapai 100 persen, tinggal menunggu proses integrasi dan transanksi dengan pihak perbankan, sebelum Tol Serpan Seksi 1 dibuka untuk umum.  Secara sistem Tol Serpan terintegrasi tertutup yakni pengguna jalan yang biasa melalui Tol Tangerang-Merak bisa langsung terhubung dengan Tol Serang-Rangkasbitung.

“Tertutup yang dimaksud, ketika masyarakat masuk asal gerbang, kemudian masuknya dimana, di situ mulai dihitung keluarnya dimana. Selanjutnya akan bayar di gerbang keluar. Akhir Oktober proses transaksi dan integrasi ini selesai,” tegasnya.

Advertisement

“Mudah-mudahan, di bulan November 2021 Jalan Tol Serpan Seksi 1 sudah dibuka atau diakses pengguna jalan,” katanya. (susi)

Advertisement

Susi Kurniawati

Wartawan bisnisbanten.com