Lifestyle

Wirang, Lagu Baru Denny Caknan, Tentang Apa?

BISNISBANTEN.COM – Nama Denny Caknan saat ini memang tengah viral dan naik daun.

Ia merupakan penyanyi yang terkenal karena khasnya menyanyikan lagu dalam bahasa Jawa.

Kali ini dirinya kembali berkarya, mengeluarkan lagu berjudul Wirang yang telah rilis di channel YouTube DENNY CAKNAN pada Selasa, 31 Oktober 2023.

Advertisement

Jika diterjemahkan dalam bahasa Indonesia, Wirang memiliki arti malu. Dalam lirik tersebut juga mengandung makna bahwa jika akhirnya malu, malu sekalian, jika akhirnya sakit ya sakit sekalian.

Lagu Wirang menceritakan seseorang yang gagal mendapatkan pujaan hati yang diidam-idamkannya hingga merasa malu.

Kegagalan dalam mendapatkan cinta dari seorang dambaan hati membuatnya merasa malu pada orang-orang sekitarnya karena sudah lebih dulu berkoar-koar dan banyak diketahui sebelum berhasil memiliki.

Advertisement

Meski lagu Denny Caknan selalu dalam bahasa Jawa, namun jika diartikan dalam bahasa Indonesia ternyata memiliki makna yang relate dengan kisah cinta kebanyakan orang di luar sana.

Lagu terbaru Denny Caknan pun viral di media sosial dan menempati posisi trending #1 di YouTube.

Lagu pop Jawa yang diproduseri langsung oleh dirinya ini terhitung sudah mendapatkan penonton sebanyak 2,5 juta per Kamis (4/11/2023).

Di samping viralnya lagu Wirang ini, netizen justru malah mengkaitkan makna lirik lagu tersebut dengan masa lalu Denny Caknan, sebab lirik lagunya yang dituding sesuai dengan kisah cintanya di masa lalu bersama Happy Asmara. (Sarah)

Advertisement
LANJUT BACA