Tasya Farasya Rayakan Lebaran di Prancis, Tampil Menyala dengan Dress Payet dan Sandal Hermes

BISNISBANTEN.COM – Beauty influencer ternama, Tasya Farasya, merayakan Hari Raya Idulfitri tahun ini di Prancis bersama suaminya. Penampilannya yang glamor dan elegan sukses mencuri perhatian.
Dalam perayaan tersebut, Tasya mengenakan dress midi full payet berwarna kuning dengan lengan lebar, rancangan desainer andalannya. Gaun berkilauan ini semakin menonjolkan aura mewah dan anggun pada dirinya.
Untuk melengkapi penampilannya, Tasya memilih sandal Hermes model Oasis berwarna kuning yang serasi dengan gaunnya.
Sandal mewah ini diketahui memiliki harga sekitar Rp14,4 juta. Sandal tersebut tentunya menambah kesan glamor pada tampilannya. Sementara itu, sang suami tampil lebih simpel namun tetap elegan dengan kemeja putih dan celana jeans hitam.
Meski tidak memakai pakaian dengan warna yang senada, namun keduanya tetap menciptakan harmoni yang sempurna.
Penampilan Tasya Farasya saat merayakan Lebaran di Prancis ini mendapat banyak pujian dari penggemar dan warganet.
Tak jarang yang mengatakan aura sultan sudah melekat pada dirinya. Kombinasi antara busana mewah, aksesori berkelas, dan lokasi yang ikonik menjadikan momen tersebut begitu spesial.(Sarah)