Banten24

Rumah Sakit Mata Satu-satunya di Serang Ini Resmi Dibuka

BISNISBANTEN.COM — Rumah sakit mata pertama berbasis wakaf yakni RS Mata Achmad Wardi BWI-DD, resmi dibuka pada Sabtu (21/4).

Rumah sakit yang bekerja sama dengan Klinik Mata Utama (KMU) ini, merupakan rumah sakit pertama di Kota Serang bahkan di Indonesia yang murni berbasis wakaf.

Direktur Utama Dompet Dhuafa Filantropi Drg. Imam Rulyawan mengatakan, RS ini berdiri  di atas tanah wakaf milik keluarga Achmad Wardi sehingga diberi nama Rumah Sakit (RS) Mata Achmad Wardi BWI-DD dan termasuk ke dalam rumah sakit khusus kelas C.

Advertisement

“Ini menjadi momentum pengelolaan wakaf produktif di Indonesia yang memastikan amanah agar aset wakaf tersebut memberikan  pahala sepanjang masa bagi orang yang berwakaf (muwakif),” katanya.

Lanjut Imam, berdasarkan survei kebutaan Rapid Assesment of Avoidable Blindness (RAAB)  tahun 2013-2014, saat ini sekitar 1,5 persen dari 2 juta penduduk Indonesia menderita katarak dan setiap tahunnya sebanyak 240 ribu orang terancam mengalami kebuataan.

“Melatarbelakangi hal tersebut, kami Dompet Dhuafa mendukung pembangunan RS ini untuk memangkas kebutaan akibat katarak dan penyakit mata lainnya terutama dari kalangan lapisan bawah,” ujarnya.

Berdasarkan profil kesehatan Pemprov Banten hingga tahun 2016, di Kota Serang terdapat sembilan rumah sakit yang tersebar di empat kecamatan. Dari sembilan rumah sakit tersebut belum ada rumah sakit khusus mata. (GAG/NUA)

Advertisement

Penulis : Wirda Garizahaque
Editor : Nurzahara Amalia

Advertisement
bisnisbanten.com