BISNISBANTEN.COM — Pelanggan adalah raja, itu berarti pemilik usaha atau penjual suatu produk atau jasa harus bisa melayaninya dengan sebaik mungkin.
Dalam rangka memperingati Hari Pelanggan Nasional yang jatuh pada 4 September, PT Bank Pembangunan Daerah, Tbk Bank Banten berikan cenderamata bagi nasabahyang hari ini melakukan transaksi di seluruh Kantor Cabang Bank Banten.
Direktur Utama Bank Banten Fahmi Bagus Mahesa mengungkapkan, dengan diperingatinya Hari Pelanggan Nasional, seluruh jajaran Bank Banten mengupayakan adanya tali kasih hubungan emosional antara Bank Banten dengan Nasabah.
“Hari ini, kami berikan hadiah spesial untuk para nasabah Bank Banten, diantaranya kami bunga, cinderamata dan snack. Ini agar hubungan kami dan nasabah tidak hanya hubungan transaksional semata,” katanya, Senin (4/9).
Kendati demikian, sebagai Bank milik masyarakat Banten yang baru genap satu tahun ini kelak menjadi salah satu Bank Pembangunan Daerah (BPD) yang menjadi contoh BPD lainnya, salah satunya dalam hal pelayanan kepada nasabah atau pelanggan.
“Mari jadikan pelanggan memiliki kepuasan dari pelayanan atau produk yang digunakan. Dengan memperhatikan kepuasan pelanggan, akan menumbuhkan loyalitas pelanggan,” tutupnya. (gag/red)