Raup Untung dari Bisnisnya, Ruben Onsu: Lebih Besar dari Profesi Artis

BISNISBANTEN.COM – Bisnis kuliner di Indonesia memang menjanjikan. Tak heran jika bisnis ini banyak digeluti masyarakat bahkan para artis pun turut terjun ke bisnis kuliner seperti halnya Ruben Onsu.
Siapa yang tak kenal dengan artis kondang satu ini yang memiliki bisnis kuliner yang terkenal yakni ayam geprek dengan nama brand Geprek Bensu. Bahkan bisnisnya ini sudah memiliki 130 outlet yang tersebar di Indonesia dan 2 outlet di Malaysia dan Hong Kong.
Dalam sebuah podcast YouTube Luna Maya, Ruben mengaku penghasilan dari bisnisnya jauh lebih besar dan menguntungkan daripada profesinya sebagai artis. Luna Maya pun penasaran akan penghasilannya dari usahanya
“Kira-kira, Ben. Kalau boleh tahu penghasilan sebulan lu dari makanan aja bersih ke lu berapa sih?,” tanya Luna Maya.
“Hahaha. Lumayan, Na,” ujar Ruben Onsu.
Ruben Onsu mengaku, penghasilannya dari usaha Geprek Bensu dalam satu hari setara dengan penghasilannya selama satu bulan dari profesinya sebagai artis. Luna Maya pun nampaknya terkejut dan seolah tak percaya dan menanyakan kembali pada Ruben Onsu.
“Iya, makanan jauh lebih tinggi,” jelas Ruben.
Namun, dalam podcast Channel YouTube Luna Maya, Ruben Onsu nampaknya enggan untuk menyebutkan nominal penghasilannya baik sebagai profesi artis maupun dari bisnisnya.
Walaupun demikian, Ruben Onsu tetap melakukan profesinya sebagai artis dan MC. (Ismi)