Ras Eye Optik Gelar World Sight Day 2025 Dorong Siswa Lebih Peduli Kesehatan Mata

BISNISBANTEN.COM – World Sight Day 2025 yang jatuh pada 9 Oktober, Ras Eye Optik, Hoya Indonesia, dan Alcon Indonesia berkolaborasi menyelenggarakan acara edukatif bertema “See Better, Learn Better” di Global Indonesia School.
Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan mata, terutama di kalangan pelajar dan guru.
Acara dibuka secara resmi oleh pihak sekolah dan Ratu Ani Staffiani, Founder Ras Eye Optik.
Founder Ras Eye Optik Ratu Ani menekankan bahwa penglihatan yang optimal adalah kunci untuk mencapai potensi belajar terbaik, sejalan dengan tema yang diusung.
Seminar dan Pemeriksaan Mata Massal
Rangkaian acara dimulai pada pukul 08.00 hingga 10.00 dengan sesi seminar yang berfokus pada Pentingnya Menjaga Kesehatan Mata dan Perlindungan Mata di Era Digitalisasi.
Seminar ini menghadirkan para ahli dari industri optik yaitu Yonathan Eko Nugroho dari Hoya Indonesia, Ellyana Sari dari Alcon Indonesia, dan Lusiana Atmaja dari Alcon Indonesia.
Usai seminar, kegiatan dilanjutkan dengan pemeriksaan mata massal yang berlangsung dari pukul 10.00 hingga 15.00. Total 215 siswa dan siswi Junior High School dan Senior High School, beserta Dewan Guru, mendapatkan pemeriksaan mata gratis.
Mereka juga berkesempatan melakukan sesi konsultasi langsung dengan tenaga ahli di dunia optik.
Menurut Ratu Ani Staffiani, hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa banyak siswa dan siswi yang baru menyadari bahwa ukuran mata mereka memerlukan koreksi. Penemuan ini menjadi momen penting yang mendorong antusiasme mereka terhadap kegiatan tersebut.
“Kami melihat antusiasme yang luar biasa. Setelah mengetahui kondisi mata mereka, banyak siswa yang menyatakan akan memperbaiki pola hidup, pola makan, pola tidur, gaya hidup, dan cara berkegiatan dengan gadget,” ujar Ratu Ani.
Selain semknar dan pemeriksaan mata, Ras Eye Optik juga menggelar Fun Game, serta sesi Photobooth yang memberikan kenangan bersama teman dan wali kelas.
Melalui kegiatan World Sight Day 2025 ini, Ras Eye Optik, Hoya Indonesia, dan Alcon Indonesia berharap dapat terus menjadi mitra bagi masyarakat, khususnya generasi muda, dalam mewujudkan kualitas penglihatan yang lebih baik demi masa depan belajar dan hidup yang lebih cerah. (Siska)