Info Travel
PHRI Pastikan Pariwisata Banten Aman Pasca Erupsi Gunung Anak Krakatau
BISNISBANTEN.COM — Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) memastikan seluruh kondisi pariwisata di Banten aman, pasca erupsi salah satu anak gunung berapi aktif di Indonesia yakni Gunung Anak Krakatau.
Ketua PHRI Banten Ahmad Sari Alam mengatakan, dampak dari aktifnya Gunung Anak Krakatau tidak berimbas terhadap kunjungan pariwisata di Banten mengingat Agustus mendatang merupakan 135 tahun peringatan meletusnya Gunung Anak Krakatau.
“Sementara ini, tidak ada hal yang patut di waspadai, karena letak Anak Gunung Krakatau juga tidak terlalu dekat dengan daratan yakni di tengah selat sunda,” katanya, Minggu (1/7).
Ahmad menegaskan, jika suatu saat Gunung Anak Krakatau kembali erupsi pihaknya mengharapkan agar pemerintah dapat proaktif untuk mengontrol segala bentuk pemberitaan mirimg terhadap dampak erupsi Gunung Anak Krakatau.
“Karena berita miring mengenai erupsi ini kemarin, cukup menjadi sorotan wisatawan, apa lagi kemarin sedang masa liburan, serta dampak utama di Banten akan terjadi pada pabrik-pabrik di sepanjang jalur Cilegon – Bojonegara,” ujarnya.
Seperti diketahui, Gunung Anak Krakatau mengalami erupsi pada Senin (25/6) pukul 07.14 WIB, dan Pusat Vulkanologi Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) melaporkan, Gunung Anak Krakatau mengalami erupsi dengan tinggi kolom abu 1.000 meter di atas puncak kawah atau pada ketinggian 1.350 meter di atas permukaan laut, dan berstatus waspada. (GAG)