Entertainment

Nikita Mirzani Jamin Vadel Badjideh Masuk Penjara

BISNISBANTEN.COM – Perseteruan antara Nikita Mirzani dengan kekasih Lolly, Vadel Bajideh tengah menjadi sorotan publik.

Nikita Mirzani murka dan katakan dirinya menjamin Vadel akan masuk penjara karena ulahnya.

Pernyataan itu disampaikan Nikita usai menjalani pemeriksaan dengan membawa hasil visum Lolly di Polres Metro Jakarta Selatan. Tak hanya Vadel, Nikita Mirzani bahkan menyebut akan menyeret keluarga Vadel juga.

Advertisement

“Vadel dan keluarganya saya jamin kalian masuk penjara, saya jamin. Saya pastikan Vadel kamu akan masuk penjara kamu akan berhadapan dengan saya secepat mungkin,” katanya.

Alasan ia ingin memenjarakan Vadel dan keluarganya karena ia merasa sangat lelah dengan apa yang terjadi dan yakin dengan bukti yang ia miliki.

“Saya penjarakan semuanya, saya sudah lelah saya sudah capek. Udah yakin (bukti),” jelas Nikita

Dalam pernyataannya, Nikita Mirzani juga peringatkan kepada sang putri jika hasil visum terbukti, ia juga akan dibui.

Advertisement

“Ingat ya, sampai hasil visum terbukti, bukan hanya laki-laki biadab itu yang masuk penjara, tapi saya pastikan kamu Laura pun akan masuk,” jelasnya.

Sebagai seorang ibu, Nikita Mirzani merasa gagal dalam mendidik anak. “Lebih baik saya dibilang ibu yang kejam dari pada saya tidak bisa mendidik 1 anak sakit seperti kamu,” tegasnya. (Sarah)

Advertisement