Kuliner Unik Sate Tanpa Daging dari China yang Viral Jadi Tren

BISNISBANTEN.COM – Di tengah maraknya inovasi kuliner, China kembali mengejutkan dunia dengan tren unik sate tanpa daging. Hidangan ini menjadi bahan perbincangan dan viral di media sosial.
Bukan daging, melainkan tusuk bambu itu sendiri yang dibumbui, dipanggang, dan disajikan layaknya sate biasa. Tak jarang warganet yang tertawa melihat video orang yang memakan makanan tersebut.
Berbeda dengan sate tradisional yang menggunakan ayam, sapi, atau kambing, hidangan ini hanya mengandalkan tusuk bambu sebagai.
Tusuk-tusuk ini dilumuri bumbu kaya rasa, seperti bubuk cabai, bawang hijau, wijen, dan rempah khas China, lalu dipanggang di atas arang hingga harum dan kecokelatan. Hasilnya menjadi camilan dengan cita rasa pedas-gurih yang bikin ketagihan, meski tanpa protein hewani.
Penjual mengklaim ini adalah cara kreatif untuk menikmati esensi sate tanpa harus mengeluarkan banyak biaya. Fenomena ini meledak setelah video penjual sate tanpa daging itu beredar di TikTok. Netizen pun langsung heboh melihat tren ini.
“Cina bikin sate cuma tusuk doang, ini stres apa inovasi?” kata warganet. Banyak yang terhibur karena konsepnya yang absurd, tapi tak sedikit pula yang kagum pada kreativitasnya. (Sarah)