BISNISBANTEN.COM – Target nilai transaksi pada Kota Serang Fair 2018 berhasil terlampaui. Hal tersebut diungkapkan Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Dispwrindagkop UKM) Kota Serang, Ahmad Banbela, Senin (3/9) malam.
“Transaksi penjualan sebesar Rp. 9.106.000.000 juta, transaksi tahun ini ternyata melebihi target yang telah dicanangkan sebesar Rp. 7 miliar. Sehingga ada kelebihan target 30 persen,” kata Banbela saat sambutan pada penutupan Kota Serang Fair 2018 di Alun-alun barat Kota Serang.
Banbela juga mengumumkan beberapa kategori stan yang mendapat penghargaan, dimulai dari stan OPD, BUMN/BUMD hingga stan pendatang dari luar Provinsi Banten. Tidak hanya itu, Banbela bersama dengan pejabat lainnya turut mengundi door prize pada akhir Serang Fair 2018 tersebut.
Ia mengungkapkan sangat berterimakasih kepada Pemkot Serang, seluruh OPD dan semua element yang berkontribusi untuk menyukseskan kegiatan Kota Serang Fair 2018 yang merupakan rangkaian peringatan HUT ke-11 Kota Serang. “Kami, panitia mengucapkan terimaksih sebesar-besarnya sehingga acara ini dapat dilaksanakan,” ucapnya. (AHR/NUA)
Penulis : Ahmad Haris
Editor : Nurzahara Amalia