Keke Craft, Produk Lokal dengan Sentuhan Elegan dari Anyaman Pandan yang Ramah Lingkungan

BISNISBANTEN.COM — Di tengah tren produk ramah lingkungan, Keke Craft hadir membawa sentuhan alami khas Banten melalui kerajinan berbahan dasar anyaman pandan. Brand lokal ini memadukan unsur tradisional dengan desain modern, menghasilkan produk fungsional sekaligus estetik yang cocok untuk berbagai kalangan.
Usaha yang berdiri sejak 2021 ini berfokus pada kerajinan ramah alam. Semua produk dibuat dari bahan anyaman pandan hasil karya ibu-ibu pengrajin lokal Banten, yang diberdayakan langsung oleh Keke Craft. Langkah ini menjadi bentuk nyata dukungan terhadap ekonomi kreatif perempuan dan pelestarian budaya daerah.
“Karena memang saya ingin mengangkat ekonomi ibu-ibu pengerajin itu, Pak, seperti itu. Yang tadinya mungkin anyaman pandan selama ini hanya buat tiker atau alas lantai. Tapi di sini saya edukasi ke mereka. Saya minta dibuatkan anyaman pandan yang lebih kecil. Akhirnya kita bisalah menjadikan produk-produk yang bisa punya nilai jual yang lebih tinggi lagi,” jelas pemilik Keke Craft.
Berbagai produk menarik ditawarkan, mulai dari tas anyaman pandan, mug holder, hingga alas laptop dan tempat pernak-pernik. Tidak hanya berfungsi praktis, desainnya juga dibuat modern agar cocok dipakai di berbagai kesempatan baik untuk keperluan rumah, kantor, maupun hadiah.
Harga produknya pun cukup beragam, mulai dari Rp100.000 hingga Rp500.000, tergantung ukuran dan tingkat kerumitan pengerjaan. Semua produk dikerjakan secara teliti dengan standar kualitas tinggi, membuatnya tampak elegan tanpa kehilangan kesan alami.
“Awalnya kan, karena selama ini anyaman pandan hanya buat tiker. Nah, disitulah akhirnya saya tercipta membuat tas tapi dengan bahan-bahan yang lebih unik lagi,” ujarnya. Untuk promosi, Keke Craft aktif memanfaatkan pameran dan media sosial. Setiap tampil di ajang kerajinan daerah maupun event ekonomi kreatif, produk Keke Craft ramai dikunjungi karena tampilannya yang unik dan bernuansa etnik modern.
(Sarah)









