Honda Gelar Safety Riding Goes to School
BISNISBANTEN.COM — Banyaknya penyebab kecelakan yang terjadi di kalangan remaja, terutama di usia yang sangat produktif yakni 15-20 tahun. Dengan ini, PT Mitra Sendang Kemakmuran (MSK) Honda Banten, gelar Safety Riding, di MTs Ar-rahman, Kota Serang, Sabtu (19/8).
Instruktur Safety Riding Honda Banten Agung Suseno mengatakan, sekolah adalah potensi utama siswa-siswi untuk dapat dibekali keamanan dalam berkendara (safety riding).
“Siswa-siswi mulai dari SMP-SMA adalah salah satu yang sering mengalami kecelakaan di usia muda, ini karena kurangnya pemahaman dala berkendara yang baik dan benar, dan tidak membahayakan orang lain,” katanya.
Safety riding yang digelar hari itu, diikuti kurang lebih 60 siswa-siswi dalam satu kelas.
“Dalam kelas kami berikan materi berkendara, kemudian pada siang harinya kami lakukan praktik lapangan. Mulai dari pengecekan kendaraan, riding gear, dan hal yang perlu di perhatikan saat berkendara,” jelasnya.
Kendati demikian, diharapkan dengan adanya kegiatan sosialisasi berkendara di sekolah, dapat menekan angka kecelakaan yang terus menerus meningkat, dan menjadikan pribadi yang baik dalam berkendara,” harapnya. (gag/red)