BI Banten Optimis Ekonomi Banten di 2025 Akan Meningkat
![](https://bisnisbanten.com/wp-content/uploads/2025/02/WhatsApp-Image-2025-02-07-at-13.11.58-1140x570-1-780x470.webp)
BISNISBANTEN.COM — Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPw BI) Provinsi Banten Ameriza M Moesa menyampaikan rasa optimisnya bahwa perekonomian Banten di tahun 2025 akan meningkat.
Hal itu diungkapkan saat Taklimat Media “Perkembanban Ekonomi Terkini, Prospek, dan Isu Strategis, di salah satu cafe di Kota Serang, Jum’at (07/02/25).
“Kami optimis ekonomi Banten di 2025 akan meningkat,” ungkapnya.
Kata dia, optimisme ini didasari oleh berbagai faktor, baik eksternal maupun internal yang saling mendukung pertumbuhan ekonomi daerah.
Salah satu faktor utama yang menjadi andalan adalah adanya proyek-proyek strategis nasional yang tengah berjalan dan akan terus berlanjut.
Proyek-proyek seperti pembangunan jalan tol Serang-Panimbang, Jalan Tol Serpong-Balaraja, dan rencana pembangunan MRT hingga Balaraja, dinilai akan memberikan dampak positif yang signifikan bagi perekonomian Banten.
“Kita diuntungkan dengan kebijakan pusat. Banyak perencanaan kebijakan pusat yang memberikan impact positif secara tidak langsung memberikan manfaat besar. Tinggal kita bagaimana mengoptimalkan dengan adanya pembangunan infrastruktur, apalagi nanti kebayang kalau ada MRT ya sudah sampai ke Balaraja, Balaraja akan jadi kota,” kata Ameriza.
Ameriza juga menyoroti potensi pengembangan kawasan-kawasan baru di Banten. Menurutnya, wilayah Banten memiliki keunggulan dibandingkan daerah lain di Pulau Jawa karena masih memiliki lahan yang luas dan belum terlalu padat. Hal ini menjadi momentum bagi Banten untuk mengembangkan sektor-sektor seperti industri pengolahan, konstruksi, dan properti.
“Kalau dilihat dari aspek geospasial, pengembangan di Pulau Jawa itu sudah nggak bisa ke timur lagi, sudah krodit, yang masih ada tanah kosong kan ke arah barat. Jadi memang ini suatu momentum, saatnya Banten bangun,” terangnya.
Selain itu, Ameriza juga mengatakan bahwa, Banten memiliki potensi besar untuk mewujudkan Asta Cita. Dengan sumber daya alam yang melimpah dan lahan yang masih luas, Banten dapat berkontribusi pada swasembada pangan dan hilirisasi industri.
“Kita kan pertanahannya masih luas, berarti kan swasembada pangan ya bisa. Kemudian hilirisasi, kita punya industri, jadi masih bisa. Jadi sebenarnya peluang kita untuk mewujudkan Asta Cita diBanten besar. Banten punya potensi untuk mengimplementasikan program Asta Cita itu,” ujarnya.
Dengan berbagai faktor pendukung ini, Ameriza yakin bahwa pertumbuhan ekonomi Banten di tahun 2025 akan lebih cepat. Ia berharap, momentum ini dapat dimanfaatkan dengan baik oleh seluruh pihak terkait untuk mendorong kemajuan daerah.