Begini Antusiasme Masyarakat Kota Cilegon Berebut Kupon Makan Gratis di Papistar
BISNISBANTEN.COM – Masyarakat Kota Cilegon antusias mendapatkan kupon makan gratis di Papistar Food Court, pada Rabu (24/1). Kafe yang berlokasi di Jalan. Piranha Nomor 23, Makam Balung, Kecamatan Citangkil tersebut memberikan makan gratis bagi 300 orang pertama setiap harinya selama lima hari, sampai 28 Januari.
Bersamaan dengan waktu buka Papistar sejak pukul 10.00 pagi, puluhan orang datang silih berganti untuk mengincar kupon makan gratis.
“Jadi selama lima hari itu kita kasih makan gratis untuk 300 orang pertama, jadi total ada 1500 porsi makanan gratis kami berikan,” ujar Owner Papistar, Donny Wahyudi (38) saat ditemui bisnisbanten.com di Papistar Cilegon, Rabu (24/1).
Dirinya melanjutkan, Papistar merupakan tempat nongkrong pertama dan paling besar di Kota Cilegon. Pihaknya ingin memberikan sesuatu yang spesial bagi masyarakat Kota Cilegon. “Jadi sesuatu yang enggak biasa, gitu loh. 300 orang makan gratis itu belum pernah ada di Kota Cilegon. Kalau kebanyakan kafe atau tempat makan kan biasanya cuma diskon biasa,” ungkap Donny.
Ia menjelaskan, cara untuk dapat makan gratis dengan doa, dan upload foto keseruan saat makan di Papista bersama teman ke Instagram. “Hari ini (sore) sudah gak ada kupon makan gratis. Karena antusias masyarakat kita luar biasa, jam 12.00 siang 300 kupon makan gratis sudah habis, semuanya kebanyakan ibu-ibu yang datang,” pungkas Donny. (AHR/NUA)
Penulis : Ahmad Haris
Editor : Nurzahara Amalia