Perbankan

Bank Banten Gelar FGD Bahas Kelautan dan Perikanan di Banten

 

BISNISBANTEN.COM — PT Bank Pembangunan Daerah Banten, Tbk (Bank Banten) menggelar Focus Group Discussion bersama jajaran terkait diantaranya Kepala Perwakilan wilayah (KPw) Bank Indonesia Banten Rahmat Hernowo, Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Banten Agoes Soebeno, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Banten Suyitno, Ketua DPD HNSI Banten Sabra Wijaya, dan PT Perikanan Nusantara Ridwan Zachrie.

Direktur Utama Bank Banyen Fahmi Bagus Mahesa mengatakan, pada FGD kali ini pihaknya akan membahas mengenai peningkatan potensi sumber daya kelautan & perikanan di Banten.

Advertisement

“Kali ini kami bahas tuntas mengenai permasalahan kelautan dan perikanan di Banten, dimana kami juga akan mencarikan solusi terkait permasalahn yang ada,” katanya, Kamis (1/2).

Menurutnya, permasalahan yang selalu ditemui oleh para nelayan yakni terkait kesejahteraan yang belum merata.

“Maka dari itu kami akan carikan model bisnis layanan perbankan yang dapat dimanfaatkan oleh para nelayan, sehingga dapat meningkatkan taraf hidup kesejahteraan para nelayana,” ujarnya.

Oleh karena itu, saat ini Bank Banten telah menjalin kerja sama dengan PT Perikanan Nusantara (Persero) atau Perinus selaku Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang salah satu misinya adalah mewujudkan kedaulatan pangan di bidang perikanan.

Advertisement

“Jangan diragukan lagi, bahwa terdapat hasil laut Banten yang berkualitas ekspor sehingga jangkauan distribusinya dapat menembus pasar yang lebih besar. Maka, industri perikanan akan lebih baik dan nilai tukar nelayan akan meningkat dan kami ingin berperan besar dalam kemajuan bahari di Banten,” tutupnya. (GAG/NUA)


Penulis : Wirda Garizahaque
Editor : Nurzahara Amalia

Advertisement