BISNISBANTEN.COM — Kepala Bursa Efek Indonesia (BEI) Kantor Perwakilan Banten Fadly Fatah menjelaskan, investasi saham di Provinsi Banten secara keseluruhan mengalami perkembangan yang menggembirakan.
Pasalnya, tahun ini jumlah investor retail di Banten secara nasional sekitar 6 -7 persen, yang sebagian besar masih ditopang dari tiga daerah penyumbang investasi terbesar di Banten yakni Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang dan Kota Tangerang Selatan.
“Secara nasional, pendapatan terbesar di Banten memang masih dominan dari tiga daerah tersebut, selebihnya masih kecil dan khususnya di Banten masih di dominasi saham pada sektor perbankan,” katanya, Jumat (29/6).
Melihat hal tersebut, kata Fadly BEI akan terus berupaya untuk meningkatkan literasi dan inklusi masyarakat terhadap pasar modal sesuai amanah pemerintah melalui Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
- Penyesuaian Tarif PPN 1% 21 Desember 202427 Desember 2024
- Masuk Tahap Praimplementasi, Wajib Pajak Dapat Log In Ke Coretax DJP27 Desember 2024
- BI Ajak Masyarakat Bijak dalam Berbelanja23 Desember 2024
- Apa Itu Belanja Bijak? Ini Penjelasan BI Banten19 Desember 2024
“Sebagai penggerak investasi, kami melakukan berbagai macam cara untuk menarik semua masyarakat khususnya dimulai dari usia dini untuk berinvestasi, diantaranya kami melakukan kegiatan Sekolah Pasar Modal, Forum Calon Investor, Edukasi Publik yang berlaku untuk pelajar setingkat SMA kebawah yang belum memiliki KTP, dan Investor Gathering,” ujarnya.
Selain itu, tahun 2019 BEI juga akan membuka Galeri Pasar yang akan dibuka di Pasar yang berlokasi di kota dan kabupaten di seluruh wilayah Banten.
“Sebelumnya, kami sudah buka Laboratorium Pasar Modal di kampus, yang berguna sebagai Galesri Investasi BEI, namun saat ini kami akan perluas jaringan investasi kami dengan membuka Galeri Pasar, jadi dapat lebih memasyarakat,” tutupnya. (GAG/NUA)
Penulis : Wirda Garizahaque
Editor : Nurzahara Amalia