Kuliner

Cicipi Sei Sapi Lasiana di Serang ada Promo Diskon!

BISNISBANTEN.COM – Bagi Anda pecinta daging namun bosan dengan olahan daging yang gitu-gitu aja? Tenang, karena di Serang kini hadir sei sapi lasiana Bandung yang memiliki cita rasa dagingnya yang unik dan khas.

Rasa dan aromanya yang khas daging asapnya tercium pada gigitan dagingnya dan terasa lebih nikmat terlebih disajikan dengan nasi hangat untuk berbuka puasa.

Di Sei Sapi Lasiana Cabang Serang tersedia berbagai menu olahan daging sei seperti sei sapi, sei ayam, sei paru dan sei wagyu yang pastinya cocok banget untuk lauk buka puasa dan sahur.

Advertisement

Tak lengkap rasanya jika menu sei dihidangkan tanpa sambal, Anda juga dapat memilih berbagai varian sambal sesuai dengan selera seperti sambal ijo, sambal matah, sambal luat, sambal rica dan sambal geprek.

Kabar gembiranya, Sei Sapi Lasiana Cabang Serang juga sedang ada promo diskon loh sebesar 20 persen untuk semua jenis menu dengan periode waktu sampai 5 April 2023. Nah, tunggu apalagi segera rasakan dan cicipi daging asap dengan potongan diskon. Jangan sampai terlewatkan.

Untuk lokasinya ada di Jalan Raya Takari Lontar Baru, tepatnya di samping outlet martabak bryn. Langsung saja datang ke Outletnya. (Ismi)

Advertisement
bisnisbanten.com