BISNISBANTEN.COM — Dewasa ini media sosial menjadi sumber inpirasi bagi banyak orang, termasuk Instagram. Kebanyakan orang berpendapat bahwa Instagram merupakan tempat yang pas untuk melihat keindahan visual, baik orang, tempat, atau pun binatang.
Akun-akun Instragram di bawah ini tidak hanya memberikan inspirasi mengenai penghematan uang, tapi juga membantu kamu untuk melek finansial. Jika dihitung, ada cukup banyak influencer yang fokus membahas financial di Instagram, tetapi dalam artikel ini, kami merangkum influencer financial di Indonesia yang layak kamu ikuti di Instagram. Siapa saja?
Jonathan End (@jonathanend)
Nama Jonathan End sempat mencuat ke permukaan dan ramai diperbincangkan di media sosial ketika ia disebut-sebut membuka jasa curhat (curahan hati) berbayar dengan bayaran per jam. Hal ini adalah salah satu bukti bahwa Jonathan End bisa menghasilkan uang lewat jalur apa saja, menjadikannya salah satu influencer financial yang memiliki pengaruh di Indonesia.
Ligwina Hananto (@mrshananto)
Nama Ligwina Hananto mulai sering terdengar publik ketika ia menjadi seorang Stand Up Comedian. Namun ternyata, selain sebagai seorang komedian, Ligwina Hananto juga adalah seorang perencana keuangan.
Kiprahnya di dunia financial sudah terlihat dengan menjadi pemenang Penghargaan Khusus Kategori Online Entrepreneur, Kompetisi Wanita Wirausaha Femina-Mandiri 2012. Selain itu, ia juga menjabat posisi CEO di Quantum Magna Financial.
Prita Hapsari Ghozie (@pritaghozie)
View this post on Instagram
Sejak kecil, Prita Hapsari Ghozie memang sudah kenal dengan hal-hal yang berbau finansial. Mengapa? Karena ayahnya adalah pelopor produk-produk keuangan seperti Reksa Dana di Indonesia, pelopor Masyarakat Ekonomi Syariah, hingga Jakarta Islamic Index.
Andhika Diskartes (@andhika.diskartes)
View this post on Instagram
Memulai karier dengan menulis blog mengenai ekonomi dan financial, kini Andhika Diskartes dikenal sebagai perencana keuangan dan investor. Bersama beberapa rekan, ia berkomitmen meningkatkan literasi financial di Indonesia.
Melvin M (@melvin_mumpuni)
View this post on Instagram
Melvin Mumpuni adalah seorang perencana keuangan profesional yang kini sudah mendirikan perusahaan bernama PT Solusi Finansialku Indonesia yang sudah memiliki banyak karyawan dan tentu saja pelanggan setia.
Felicia Putri Tjiasaka (@feliciaputritjiasaka)
View this post on Instagram
Salah satu hal yang membuat seorang Felicia Putri Tjiasaka berbeda dengan influencer financial kebanyakan adalah ia menjelaskan tentang keuangan dengan mengambil sudut pandang pencerita atau storytelling. Tidak hanya di Instagram, ia juga mengunggah konten-kontennya ke YouTube yang juga sudah memiliki ratusan ribu pelanggan.
Annisa Steviani (@annisast)
View this post on Instagram
Annisa Steviani adalah seorang narablog dan di blognya ia menulis topik seputar parenting. Namun, di luar itu, ia adalah seorang financial planner yang sudah memiliki sertifikasi sehingga kemampuannya dalam merencakan keuangan tentu tidak usah diragukan lagi.
Aliyah Natasya (@aliyah.natasya)
View this post on Instagram
Di media sosial Twitter maupun Instagram, Aliyah Natasya sangat gemar membagikan informasi-informasi penting dan terkini seputar saham, keuangan, dan ekonomi pada umumnya. Jika ingin belajar mengatur keuangan dengan santai, coba intip profil Aliyah Natasya!
Muhammad Gibran (@gibgibran)
View this post on Instagram
Muhammad Gibran adalah seorang jurnalis dan pembaca berita ekonomi di CNBC Indonesia. Kepiawaiannya membawakan berita ekonomi membuatnya dikenal dengan baik dan media sosialnya pun diserbu untuk diikuti karena ia sering membahas hal seputar financial tetapi dari sudut pandang yang lebih santai dan menyenangkan.
Samuel Ray (@srl789)
View this post on Instagram
Diawali dengan sering bercerita soal financial dan HR di media sosial, kini Samuel Ray mulai dikenal sebagai influencer finansial karena ia sering membagikan tips-tips mengatur keuangan bagi banyak kalangan mulai dari pekerja baru, pekerja lama, hingga pekerja yang memasuki masa pension.
Setiawan Chogah (@setiawanchogah)
View this post on Instagram
Berawal dari menulis cerita pendek di sejumlah media massa, Setiawan Chogah kini kerap berbagi kisahnya dalam mengelola keuangan dan tips mengembangan diri dalam bentuk microblog di Instagram. Pernah bekerja sebagai jurnalis dan karyawan di lembaga filantropi hingga mendirikan bisnis digital serives dezainin.com, cerita-cerita yang ia bagikan terasa sangat relate dengan kalangan muda. Saat ini, Setiawan juga sebagai penulis tamu untuk kanal keuangan dan investasi di bisnisbanten.com.
Nah, itulah beberapa akun influecer finansial yang siap kamu curi ilmunya untuk pengelolaan uang yang lebih bijak.