Pendidikan

Dua Tim SMKN 1 Cilegon Ukir Prestasi di Fun Match Futsal LP3I Banten

BISNISBANTEN.COM – Dua tim futsal dari Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Cilegon menorehkan prestasi gemilang pada ajang Fun Match Futsal tingkat SMA sederajat yang digelar Kampus LP3I Banten di GOR Five Star Cilegon, Selasa (23/12/2025).

Ajang tersebut diikuti puluhan sekolah SMA dan SMK dari kota Cilegon dan Kabupaten Serang. Sejumlah sekolah bahkan mengirimkan lebih dari satu tim, termasuk SMKN 1 Cilegon yang menurunkan dua tim sekaligus.

Hasilnya, SMKN 1 Cilegon tampil dominan dengan menyabet juara pertama melalui tim A dan juara kedua melalui tim B.

Advertisement

Branch Manager LP3I Banten, Ahmad Firmansyah, M.Pd, mengatakan kegiatan ini merupakan upaya LP3I untuk mendekatkan diri dengan pelajar, khususnya siswa kelas XII SMA dan SMK.

“Tujuan utama kegiatan ini adalah mengenalkan LP3I Banten kepada siswa, bahwa kampus kami tidak hanya berorientasi pada akademik, tetapi juga sangat memperhatikan pengembangan bakat nonakademik, salah satunya melalui olahraga,” ujarnya.

Ia menambahkan, Fun Match Futsal ini direncanakan menjadi agenda rutin tahunan dan ke depan akan dikembangkan dengan skala yang lebih besar.

“Ke depannya, kegiatan ini tidak hanya terbatas di Kota Cilegon, tetapi juga akan menjangkau daerah lain seperti Serang, Pandeglang, hingga Rangkasbitung. LP3I Banten memiliki cakupan wilayah yang luas, sehingga konsep turnamen ini akan terus kami kembangkan,” jelasnya.

Menurut Ahmad Firmansyah, terselenggaranya kegiatan ini tidak lepas dari dukungan berbagai pihak, di antaranya Honda, Langit Travel, dan Wings.

Saat ini, kuota peserta masih dibatasi maksimal 20 sekolah. Namun, LP3I Banten berencana membuka peluang yang lebih luas pada tahun-tahun mendatang.

“Karena keterbatasan kuota, belum semua sekolah bisa ikut. Harapannya, tahun depan bisa menampung lebih banyak peserta,” tambahnya.

Dalam turnamen tersebut, panitia menyediakan hadiah berupa uang tunai, Piala Kepala Cabang LP3I Banten, serta cenderamata dari sponsor seperti jaket dan tumbler.

Sementara itu, untuk kategori top skor disiapkan hadiah sebesar Rp250 ribu, yang diraih oleh A. Juan, pemain bernomor punggung 9 dari SMKN 1 Cilegon, dengan koleksi 7 gol.

Di tempat yang sama, pelatih futsal SMAN 1 Bojonegara, Ifandri Moch. Musa, mengapresiasi Kampus LP3I Banten yang dinilai sukses menggelar turnamen tersebut.

“Hari ini saya membawa dua tim, tim A dan tim B, yang terdiri dari siswa kelas XI dan XII. Ini bagian dari proses regenerasi. Tidak selamanya kita bisa mengandalkan satu tim karena siswa pasti akan lulus,” ujarnya.

Ifandri juga menyebutkan bahwa SMAN 1 Bojonegara telah banyak menorehkan prestasi futsal sejak 2018, baik di tingkat kabupaten maupun provinsi, termasuk membawa tim futsal Kota Cilegon hingga babak delapan besar.

Apresiasi serupa disampaikan Rudi Hermawan, ofisial MAN 1 Cilegon. Menurutnya, turnamen seperti ini sangat penting untuk mengasah mental dan pengalaman bertanding para siswa.

“Persiapan kami tidak ada latihan khusus, tetapi yang paling penting adalah mental bertanding. Di lapangan bukan hanya fisik, tapi mental juga sangat menentukan,” ungkapnya.

Rudi menilai kualitas permainan peserta, khususnya tim SMKN 1 Cilegon, sangat menonjol dan pantas menjadi juara karena sebagian besar pemainnya aktif berlatih di klub di luar sekolah.

“Kualitas mereka memang berbeda, sudah terbiasa latihan di klub. Ini menjadi pengalaman berharga bagi anak-anak kami untuk terus berkembang,” pungkasnya.

Melalui kegiatan ini, LP3I Banten berharap dapat mempererat hubungan dengan sekolah-sekolah di Banten sekaligus mendorong pengembangan bakat dan prestasi pelajar di bidang olahraga. (dik)

Advertisement
bisnisbanten.com