Banten24

Cecep Arif Rahman dan Tujuh Bule Meriahkan Golok Festival Day 2018

 

BISNISBANTEN.COM – Salah satu aktor laga Film The Raid 2: Berandal dan Film Hollywood Star Wars: The Force Awakens, Cecep Arif Rahman hadir memeriahkan acara Golok Festival Day 2018 di Kota Cilegon. Tidak hanya itu, tujuh bule asal Prancis, Belanda, Swiss dan Amerika yang mendalami beladiri pencak silat juga tidak ketinggalan menyemarakkan Golok Festival Day yang berlokasi utama di Alun-alun Kota Cilegon, Minggu (6/5).

Golok Festival Day 2018 ini merupakan yang ke 4 kali diselenggarakan, dan pada hari ini merupakan yang terbesar karena dihadiri juga oleh negara sahabat yaitu Belanda, Swiss, Prancis dan Amerika yang turut menampilkan jurus-jurus Pencak silat khas Nusantara. Golok Festival Day ini juga merupakan bagian dari peringatan HUT ke-19 Kota Cilegon, yang jatuh pada tanggal 27 April lalu.

Advertisement

Aktor Laga Cecep Arif Rahman yang juga merupakan master pencak silat mengaku, puas dengan pagelaran Golok Festival Day karena banyak pengunjung yang datang. “Bagus. Panitia menyediakan tempat yang luas, jadi, 5000 pengunjung itu sesuatu yang luar biasa. Jadi sukses lah,” ujarnya saat ditanyai bisnisbanten.com.

Cecep menambahkan, dengan adanya kegiatan Golok Festival Day ini, dapat mempersatukan berbagai perguruan dan aliran (pencak silat). “Sehingga bisa bersama-sama melestarikan budaya (silat) kita tercinta ini,” ucap Cecep. Pada Golok Festival Day 2018 ini, Cecep bersama perguruan pencak silat Panglipur turut menunjukkan atraksi pencak silat dengan teknik tinggi. Penonton pun bersemangat dan memberi tepuk tangan meriah di akhir pertunjukan. (AHR)

Advertisement
bisnisbanten.com