Info Bisnis

BUMD Kabupaten Serang Ajak Masyarakat Bangkitkan UMKM dengan Digitalisasi Marketing

BISNISBANTEN.COM — Plt Direktur PT Serang Berkah Mandiri (Perseroda), H. Isbandi, S.Sos., M.Si, ajak masyarakat dan para pelaku usaha untuk sama-sama bangkitkan UMKM di tengah pandemi Covid-19 dengan digital marketing.

Hal itu disampaikannya pada acara Seminar dan Webinar Ekonomi UMKM yang diadakan oleh KKM Universitas Bina Bangsa, Desa Sukamenak, Kacamatan Baros, Kabupaten Serang, Minggu (8/8/2021).

Advertisement

Seminar ini diselenggarakan di Yayasan Ar-Raudhan Albantani, Desa Sukamenak, Kecamatan Baros, Kabupaten Serang. Dihadiri oleh 30 partisipan peserta umum melalui zoom meeting (online), serta peserta ofline. Di antaranya, ketua RT/RW Desa Sukamenak, Pelaku UMKM Desa Sukamenak, serta Ketua PKK Desa Sukamenak.

Dalam mengisi kegiatan tersebut sebagai narasumber, Isbandi mengatakan, hal yang harus segera dilakukan oleh para pelaku UMKM dalam menghadapi situasi ini diperlukan pengembangan aplikasi digitalisasi produk UMKM.

“Digitalisasi produk UMKM ini dikembangkan dalam rangka membangun sistem pemasaran secara online melalui beragam fasilitas media sosial, sehingga dapat membatu untuk terus melakukan transaksi meski dalam kondisi adanya pembatasan interaksi secara fisik”, ujarnya.

Isbandi menyebutkan, terdapat beberapa model aplikasi digital produk yang bisa digunakan oleh pelaku UMKM dalam menjalankan sistem pemasaran online di Indonesia.

Advertisement

“Beberapa model aplikasi yang bisa digunakan dalam pemasaran. Diantaranya, Gofood, Traveloka, Shopee, Tokopedia, dan lain-lain. Namun secara sederhana fasilitas pemasaran digital produk UMKM dapat menggunakan link media sosial yang telah tersedia seperti Facebook, Instagram, Twitter, dan lainnya,” ungkap Isbandi saat mengisi Seminar dan Webinar Ekonomi UMKM. (Fathur/Hilal)

Advertisement
bisnisbanten.com