Asosiasi Pengusaha Truk Banten Keberatan Terkait Rencana Penyesuaian Tarif Jalan Tol Tangerang – Merak

BISNISBANTEN.COM — Ketua DPD Asosiasi Pengusaha Truk Indonesia (APTRINDO) Banten Syaiful Bahri mengaku keberatan terkait rencana penyesuaian tarif di ruas Jalan Tol Tangerang – Merak. Ia mengaku, sudah mendengar sejak beberapa waktu lalu terkait rencana penyesuaian tarif jalan tol tersebut pada 2022 ini.
“Kami dari APTRINDO menolak rencana penyesuaian atau kenaikan tarif jalan tol tersebut. Rencana ini, sudah saya dengar dari beberapa hari yang lalu,” katanya.
Ia meminta, daripada melakukan penyesuaian tarif, lebih baik Badan Pengelola Jalan Tol (BPJT) meningkatkan Sistem Pelayanan Maksimal (SPM). Saat ini, infrastruktur di ruas Jalan Tol Tangerang-Merak kualitasnya buruk.
“Kualitasnya kurang banget, banyak perbaikan, dan coba saja dinilai,” katanya.
Ia juga menilai, tingkat kenyamanan dan keamanan dari saranan penunjang juga harus diperhatikan karena di rest area banyak kehilangan. Ini dikeluhkan supir-supir.
“Misalnya kehilangan ban dan benda-benda lainnya,” katanya.
Ia meminta, BPJT Tangerang – Merak untuk meningkatkan pelayanan terlebih dahulu dibandingkan melakukan penyesuaian tarif.
“Inftrastruktur diperbaiki, sarana penunjang, dan lainnya. Ini tolong diperbaiki, jangan terus-terusan tarif tol yang naik,” pintanya. (susi)